PDIP Masuk Kabinet Prabowo Kah? Begini Kata Puan Maharani!

PDIP Masuk Kabinet Prabowo Kah? Begini Kata Puan Maharani!

PDIP masuk kabinet Prabowo kah, ini kata Puan Maharani. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

SUMEKS.CO - Presiden Prabowo Subianto dan wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik hari ini Minggu, 20 Oktober 2024.

Keduanya dilantik di Gedung MPR, Senayan Jakarta. Dihadiri oleh para tamu undangan dan termasuk tamu undangan negara sahabat. 

Usai dilakukan pelantikan Presiden Prabowo-Gibran langsung kerj. Dimana hari ini Presiden Prabowo menerima PM Australia, Richard Marles. 

Terkait dengan usai dilantiknya Presiden dan Wakil Presiden, bagaimana dengan partai PDIP

BACA JUGA:Pelantikan Prabowo-Gibran di Senayan, Sosok Wanita Paling Berpengaruh di Indonesia Ternyata Tak Hadir

BACA JUGA:Prabowo-Gibran Resmi Dilantik Hari Ini di Gedung Nusantara Senayan, Era Baru Kepemimpinan Indonesia Dimulai

Yakni apakah masuk dalam Kabinet Prabowo-Gibran tidak. Menanggapi hal itu ketua DPR RI Puan Maharani angkat bicara.

Disampaikan Ketua DPR RI Puan Maharani sekaligus Anggota Partai PDIP, buka suara perihal apakah partainya akan bergabung menjadi koalisi dalam kabinet pemerintahan Presiden RI Prabowo Subianto periode 2024-2029.

Diutarakan Puan, bahwa keputusan masuk atau tidaknya PDIP ke dalam kabinet akan diumumkan secara resmi oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Kami akan mendukung pemerintahan Pak Prabowo di parlemen, namun tidak menempatkan kader di kabinet," ucapnya. 

BACA JUGA:33 Tamu Negara Sahabat Bakal Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran Besok

BACA JUGA:Menteri Tercantik di Kabinet Prabowo-Gibran Ini Ternyata Anak Pengusaha, Berikut Profilnya

Namun, tetap mendukung pemerintahan Prabowo, untuk membangun Indonesia. 

Masih dikatakan Puan ditemui usai Pelantikan Prabowo-Gibran di Gedung MPR/DPR, Minggu 20 Oktober 2024, karena tidak ada kader PDIP yang masuk ke dalam kabinet, tetapi pihaknya akan tetap bekerjasama dan saling mendukung. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: