Anak Pengusaha Skincare Makassar Jadi Korban Penipuan Akpol Rp4,9 M, Pelakunya Istri Crazy Rich Tanjung Priok?
Anak Crazy Rich Makassar Jadi Korban Penipuan Akpol Rp4,9 M, Pelaku Ngaku Istri Siri Crazy Rich Tanjung Priok--
SUMEKS.CO,- Mengaku istri siri Crazy Rich Tanjung Priok Sah, seorang aktivis antikorupsi bernama Andi Fatmasari Rahman dikabarkan telah diciduk polisi karena dilaporkan kasus penipuan terhadap anak Crazy Rich asal Makassar.
Dihimpun dari berbagai sumber, Sabtu 19 Oktober 2024, selain mengaku istri siri Ahmad Sahroni pelaku penipuan juga mengaku dekat dengan jenderal polisi untuk menyakinkan korban bernama Gonzalo Al Ghazali bisa lolos taruna Akademi Polisi (Akpol) tahun 2024.
Namun, dengan syarat agar ibu Gonzalo Al Ghazali bernama Citra Insani yang merupakan pengusaha skincare ternama di Makkasar menyetorkan sejumlah uang.
Tidak tanggung-tanggung, total uang yang diminta agar anak Citra Insani, pengusaha skincare lolos seleksi Akpol di Makassar mencapai Rp6 miliaran rupiah yang telah disetorkan Rp4,6 miliar.
BACA JUGA:Waspada, Beredar Video Modus Paket COD dari China Penipuan hingga Pemerasan Dari Sindikat Narkoba
Istri siri crazy rich Tanjung Priok juga sempat mengajak korban Gonzalo Al Ghazali ke Semarang dengan dalih untuk mengikuti salah satu tahapan seleksi.
Namun, sesampainya di Semarang korban Gonzalo Al Ghazali hanya diajak berfoto didepan karangan bunga bertuliskan Kapolri pada suatu acara pernikahan.
--
Andi Fatmasari Rahman ditangkap oleh polisi atas laporan kasus penipuan meminta sejumlah uang total Rp4,9 miliar kepada pelapor Citra Insani, pengusaha skincare Makassar.
Diketahui, keluarga Citra Insani termasuk salah satu keluarga tergolong hartawan di Kota Makassar, selain skincare usaha yang digeluti ibu korban Gonzalo Al Ghazali berupa klinik kecantikan serta tour dan travel di Makassar.
Pihak kepolisian dalam hal ini Kasatreskrim Polrestabes Makassar Kompol Devi Sujana membenarkan adanya laporan tersebut dan pelaku telah ditangkap untuk diproses hukum.
Devi Sujana menerangkan, modus terlapor adalah mengenal sejumlah jenderal polisi serta anggota komisi III DPR RI (Ahmad Sahroni).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: