Disaksikan 70.000 Suporter Timnas Indonesia Curi Poin Atas Australia Skor Bertahan 0-0

Disaksikan 70.000 Suporter Timnas Indonesia Curi Poin Atas Australia Skor Bertahan 0-0

Disaksikan 70.000 Suporter Timnas Indonesia Curi Poin Atas Australia Skor Bertahan 0-0--Dok: PSSI

Penyelamatan gemilang kembali dilakukan Paes pada menit ke-67. Peluang Adam Taggart, yang baru masuk, dapat dimentahkan kiper FC Dallas tersebut.

Selanjutnya serangan balik Indonesia bisa membuat bola berada di kotak penalti Australia. 

BACA JUGA:Maarten Paes Ungkap Perasaannya Tak Sabar Bela Timnas Indonesia: Setelah Main ada Lagu Tanah Airku

BACA JUGA:Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Kapten Australia Mathew Ryan Ketar-ketir! Khawatir Skuad Garuda Lakukan Ini!

Marselino terlihat dijatuhkan Cameron Burgess, namun wasit tidak menggubrisnya.

Thom Haye masuk pada menit ke-71 menggantikan Ivar Jenner.

Dominasi Australia terus terjadi. Indonesia masih kesulitan keluar dari tekanan tim tamu. 

Sundulan Awer Mabil pada menit ke-77 masih menyamping dari gawang Indonesia.

BACA JUGA:Maarten Paes Kokoh di Bawah Mistar Gawang, Babak Pertama Bertahan 0-0 Indonesia Vs Australia

BACA JUGA:Aniaya Pelaku Pencurian Kotak Amal, 5 Jemaah Masjid Terancam Dipidana, Ust Umar Said Tegaskan Ini

Australia masih terus mencecar tuan rumah. Selanjutnya Wahyu Prasetyo dimasukkan menggantikan Sandy Walsh.

Australia yang mulai kedodoran pada menit-menit akhir juga mendapat ujian dari serangan Indonesia. 

Alur distribusi bola Indonesia tak berjalan dengan baik. Finishing pun tak membuahkan gol.

Skor 0-0 menjadi hasil akhir. Indonesia meraih dua hasil seri dari dua pertandingan

BACA JUGA:Maarten Paes Kokoh di Bawah Mistar Gawang, Babak Pertama Bertahan 0-0 Indonesia Vs Australia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: