Lenovo ThinkPad Z16 Gen 2 Pertahankan Desain Modern dengan Bezel Tipis dan Notch Kamera Terbalik
Lenovo ThinkPad Z16 Gen 2 pertahankan desain modern dengan notch kamera terbalik--
Namun, kekurangan dari Lenovo ThinkPad Z16 Gen 2 ialah tidak memiliki port HDMI atau USB-A, yang mungkin menjadi pertimbangan bagi beberapa pengguna.
Sebagai laptop kelas atas, Lenovo ThinkPad Z16 Gen 2 menggunakan prosesor AMD Ryzen 9 Pro 7940HS.
Prosesor ini memiliki 8 inti dan 16 utas, dengan kecepatan hingga 4 GHz sehingga performanya sangat baik untuk multitasking dan pekerjaan kreatif seperti desain grafis hingga konten kreator.
BACA JUGA:Lenovo Tab Plus: Tablet Luar Biasa yang Mengalahkan iPad Pro dan Galaxy Tab S
Laptop ini dapat diupgrade hingga 64 GB RAM yang memungkinkan Anda menjalankan aplikasi berat dan bekerja dengan lancar.
Prosesor ini dilengkapi dengan kartu grafis AMD Radeon™ RX 6550M 4GB GDDR6 dan penyimpanan internal hingga 1 TB SSD M.2 2280 PCIe Gen4 Performance TLC Opal.
Lebih jauh ke dalamnya, Lenovo ThinkPad Z16 Gen 2 memiliki baterai dengan kapasitas 5000 mAh, yang dapat bertahan hingga 15 jam penggunaan normal.
Kapasitas ini sangat baik dan mendukung untuk laptop bisnis yang sering melakukan panggilan video untuk rapat maupun pengoperasian banyak aplikasi.
Anda dapat mengisi daya baterai dengan cepat menggunakan fitur pengisian cepat 45W yang memungkinkan Anda kembali ke produktivitas lebih cepat.
BACA JUGA:Lenovo ThinkPad T14s Gen-5, Laptop dengan Sasis dan Casing yang Terbuat dari Material Premium
BACA JUGA:Lenovo ThinkPad P14s G5, Laptop dengan Layar 3K dan Ditenagai Prosesor Core Ultra 7 155H
Namun, daya tahan baterai dapat bervariasi tergantung pada penggunaan dan konfigurasi sistem.
Lenovo ThinkPad Z16 Gen 2 dibekali dengan proteksi prima melalui fitur keamanan yang setting pada laptop.
Laptop ini dilengkapi dengan perlindungan ThinkShield dari ujung ke ujung, termasuk kamera IR, e-shutter, dan Windows Hello standar, fitur ini membantu menjaga data berharga Anda tetap aman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: