Antisipasi Karhutla, Polsek Cengal Cek Embung dan Menara Api Perusahaan

Antisipasi Karhutla, Polsek Cengal Cek Embung dan Menara Api Perusahaan

Antisipasi Karhutla Polsek Cengal cek Embung dan menara api perusahaan. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

"Guna mengantisipasi karhutla personel patroli ke desa desa memberikan himbauan kepada masyarakat dan juga perusahaan untuk tidak membuka lahan dgn cara membakar," jelasnya. 

Masih kata Kapolsek, himbauan kepada masyarakat dan perusahaan mengenai antisipasi karhutla sangatlah penting. Ini memang perlu diingatkan agar tidak terjadi karhutla.

BACA JUGA:Musim Kemarau Memicu Ancaman Karhutla di OKI, Siaga Darurat Diterapkan!

BACA JUGA:Ajak Stakeholder Tingkatkan Kesiagaan, Pemerintah OKI Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Antisipasi Karhutla

"Kami juga menghimbau masyarakat agar tidak membuang putung rokok sembarangan saat berada di kebun atau ladang, karena dapat menyebabkan karhutla," tegasnya. 

Diberitakan sebelumnya, puncak kemarau tahun ini diprediksi Agustus dan September, ini berdasarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). 

Dimana Juli ini juga telah memasuki musim kemarau meskipun masih ada turun hujan. Baik dengan intensitas ringan dan sedang. 

"Di Juli ini sebenarnya sudah masuk musim kemarau malahan dari Juni kemarin. Tetapi masih ada turun hujan saat ini," ujar Kepala Manggala Agni Sumatera Daops XVII/OKI, Edi Satriawan SP. 

BACA JUGA:Manggala Agni Siap Siaga Hadapi Musim Kemarau, Personel Ditambah untuk Cegah Karhutla!

BACA JUGA:Patroli Terpadu Cegah Karhutla di Kabupaten OKI, Upaya Berkelanjutan Melindungi Hutan dan Lahan

Dijelaskan Edi, dengan masih adanya turun hujan sampai saat ini, maka diprediksi untuk puncak kemarau bisa terjadi di Agustus dan September nanti. 

Lalu, untuk lahan gambut yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dan rawan terbakar di musim kemarau untuk saat ini kondisinya masih basah. 

"Kalau untuk sampai saat ini kondisi lahan gambut yang rawan terbakar pada musim kemarau masih aman karena kondisinya basah," jelas Edi, saat dikonfirmasi, SUMEKS.CO, beberapa waktu lalu. 

Selain itu, lanjut Edi, Manggala Agni dalam menghadapi musim kemarau telah bersiap. Yakni melalui patroli mandiri dan patroli terpadu (Gabungan). 

BACA JUGA:RPK Perusahaan di OKI Ikuti Pelatihan Cegah Karhutla

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: