Didukung PKS, Panca-Ardani Makin Semangat Maju Kembali di Pilkada Ogan Ilir, Bertekad Sejahterakan Masyarakat
Pasangan Panca-Ardani usai menerima SK dukungan DPP PKS untuk Pilkada Kabupaten Ogan Ilir 2024.--
OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Pasangan Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar dan Ardani, resmi didukung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Pasca menerima Surat Keputusan (SK) dukungan dari DPP PKS, pasangan Panca-Ardani, mengaku semakin bersemangat untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Ogan Ilir.
"Alhamdulillah, kami sangat bersyukur karena SK dukungan dari PKS sudah kami terima," ujarnya, Kamis, 27 Juni 2024.
"Tentunya dukungan dari PKS ini sangat membuat kami memiliki semangat, untuk kembali berjuang dalam Pilkada Ogan Ilir," lanjutnya.
Menurut Panca dan Ardani, mereka akan berjuang untuk memimpin dan mensejahterakan masyarakat Kabupaten Ogan Ilir di Pilkada 2024 ini.
Sebagaimana diketahui, SK dukungan dari DPP PKS terhadap pasangan Panca-Ardani ini, telah diterima pada Rabu, 26 Juni 2024, yang bertempat di Hotel Excelton Palembang.
Penyerahan SK ini diserahkan langsung oleh Ketua MPW PKS Sumsel, KH Tol’at Wafa Ahmad Lc, didampingi Sekretaris DPW PKS Sumsel, Irwan Irawadi, dan Ketua DPD PKS Ogan Ilir, Husnul Anam.
Ketua DPW PKS Sumsel, Muhamad Toha menyatakan, dengan telah diserahkannya SK Presiden PKS kepada Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati tersebut, dirinya menginstruksikan kepada Pengurus DPD PKS Kabupaten dan Kota segera melakukan langkah-langkah nyata.
"Khususnya DPD PKS Ogan Ilir, agar segera melakukan konsolidasi," tegasnya.
Baik itu konsolidasi motivasi, konsolidasi orientasi dan konsolidasi integrasi kepada struktur, kader dan impatisan PKS dalam rangka memenangkan Cakada yang didukung.
BACA JUGA:Usai Terima Pendaftaran Panca-Ardani, DPC PPP Ogan Ilir Langsung Tutup Penjaringan Cabup & Cawabup
BACA JUGA:Ketua DPD PAN Ogan Ilir Terima Langsung Pengembalian Formulir Pendaftaran dari Pasangan Panca-Ardani
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: