Fotografer Bidik Jambret Beraksi di CFD Fotonya Sangat Jelas, Polisi Periksa Roni Asnan Sejak Fotonya Viral

Fotografer Bidik Jambret Beraksi di CFD Fotonya Sangat Jelas, Polisi Periksa Roni Asnan Sejak Fotonya Viral

Fotografer bidik jambret beraksi di CFD, fotonya sangat jelas polisi periksa Roni Asnan sejak fotonya viral. foto2: Roni Asnan/sumeks.co.--

SUMEKS.CO, JAKARTA - Fotografer bidik 2 jambret saat beraksi di CFD, fotonya sangat jelas dan viral di media sosial.

Polisi akhirnya memeriksa orang yang mengambil gambar, yaitu Roni Asnan. Dan terungkap sejak kapan foto Roni itu viral?

Roni Asnan diperiksa polisi terkait foto hasil jepretannya di Car Free Day belum lama ini. Roni Asnan diperiksa di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.

BACA JUGA:Tukang Siomay di Palembang Dijambret ‘Pembeli’ di Km 10 Rama Raya, Netizen Ramai Usul Open Donasi

BACA JUGA:Hampir 4 Tahun Buron, Penjambret Mahasiswi Unsri Akhirnya Terciduk Dirumahnya

Foto itu Roni Asnan ambil ketika dia sedang mengambil gambar penggiat lari di jalan Jenderal Sudirman Jakarta Pusat.

Dia spontan saja merekam 2 pelaku jambret bermotor yang sedang kabur.

Foto Roni Asnan sangat jelas dan viral di media sosial, kejadiannya Minggu, 16 Juni 2024 pukul 06.15 WIB pagi.

“Warga sudah meneriaki jambret dan korban kemudian mengatakan pada saya kalau dia baru kena jambret handphonenya,” jelas Roni Asnan.

Kedua pelaku ini menerobos masuk ke area CFD dengan kecepatan tinggi dan disusul teriakan jambret dari warga.

BACA JUGA:Tukang Siomay di Palembang Dijambret ‘Pembeli’ di Km 10 Rama Raya, Netizen Ramai Usul Open Donasi

BACA JUGA:Hampir 4 Tahun Buron, Penjambret Mahasiswi Unsri Akhirnya Terciduk Dirumahnya

“Foto itu saya up di komunitas fotografi dan kemudian salah satu senior membagikan foto itu di sosial media hingga viral,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: