Forkopimda OKI Sambangi Sungai Sodong Cegah Eskalasi Konflik Sosial

Forkopimda OKI Sambangi Sungai Sodong Cegah Eskalasi Konflik Sosial

Kunjungan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) ke Desa Sungai Sodong, Kecamatan Mesuji, yang dipimpin oleh Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya MSi, bertujuan untuk mencegah dini eskalasi konflik sosial terkait sengke--

“Silahkan perusahaan melakukan aktivitas tanam tumbuh namun khusus areal 633 hektar yang masih sengketa untuk dihentikan sementara hingga adanya kesepakatan bersama antara perusahaan dan masyarakat,” pinta Asmar.

Manager Perkebunan PT SWA, William Herland Manik, awalnya tetap bersikukuh melakukan kegiatan replanting namun setelah diberikan penjelasan oleh Pj Bupati dan Forkopimda OKI, pihaknya menerima.

BACA JUGA:Sah, Ini 50 Nama Daftar Anggota DPRD Kota Palembang Periode 2024 - 2029

BACA JUGA:Buron Dua Tahun Usai Curi Pipa Besi Pertamina, Pista Rangga Susul Temannya ke Penjara

"Mohon dibuatkan surat agar kami dapat menyampaikan ke pimpinan” pintanya.

Adapun untuk kondisi di Desa Sungai Sodong masih kondusif dan masyarakat beraktivitas seperti biasanya. 

Setelah sebelumnya muncul ketegangan saat warga setempat melakukan aksi unjuk rasa menentang kegiatan replanting (peremajaan tanaman) kelapa sawit pada malam hari oleh PT Sumber Wangi Alam (SWA) di lahan seluas 633 hektar.

Kondisi desa tersebut hingga kini aman dan kondusif.

Kepala Desa Sungai Sodong, Syamsul, mengatakan Pemerintah desa selalu menghimbau masyarakat untuk senantiasa menjaga kamtibmas, jangan sampai terjadi perselisihan.

BACA JUGA:Tak Menyerah, Tim Voli Putri Indonesia Berjuang untuk Peringkat Ketujuh di AVC Challenge Cup for Women 2024

BACA JUGA:Emak-emak Asal Sodong Mesuji OKI Ikut Orasi, Terganggu Aktivitas Replanting Perusahaan Sawit

“Hanya saja kedepan PT. SWA diminta untuk selalu berkordinasi kepada pemerintah desa jika ingin menggarap lahan yang ada agar tidak terjadi perselisihan demi menjaga keamanan dan ketertiban bersama, ” pintanya.

Sejumlah personel kepolisian tetap berjaga

Meskipun kondisi di Desa Sungai Sodong telah kondusif, Polres OKI tetap menyiagakan personel khususnya di areal yang disengketakan.

"Sudah satu bulan terakhir, kami rutin menggelar patroli dialogis untuk memastikan keadaan di Desa Sungai Sodong dan PT. SWA dalam keadaan aman, kondusif dan terkendali," kata Kapolres OKI, Hendrawan Susanto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: