Bangunan Dua Lantai Ini Terekam Roboh Dengan Sendirinya, Bikin Para Ahli Konstruksi Debat Kusir

Bangunan Dua Lantai Ini Terekam Roboh Dengan Sendirinya, Bikin Para Ahli Konstruksi Debat Kusir

Bangunan Dua Lantai Ini Terekam Roboh Dengan Sendirinya, Bikin Para Ahli Konstruksi Debat Kusir--

SUMEKS.CO - Terekam detik-detik sebuah bangunan yang masih dalam proses pembangunan roboh rata dengan tanah, diduga lantaran tidak sesuai spesifikasi hingga bikin para ahli konstruksi berkomentar.

Video detik-detik robohnya bangunan yang masih dalam tahap pengerjaan tersebut diunggah oleh akun @rajoroy7707, pada 7 Mei 2024 kemarin.

Dilihat dari unggahan video, semula bangunan yang masih dalam tahap konstruksi tiang beton dan cor berlantai dua tersebut terlihat memang akan roboh sebelum selesai dikerjakan.

Terdengar dari unggahan penyangga besi bangunan sementara berbunyi seolah-olah tidak kuat menahan beban bangunan bahkan sebagian besi penyangga nampak terlepas.

BACA JUGA:Detik-Detik Pengendara Sepeda Motor Alami Tabrak Lari Terekam Kamera, Korban Nyaris Digilas Kendaraan Lain

BACA JUGA:Diduga Rem Blong, Bus Pariwisata Rombongan SMK Depok Kecelakaan di Turunan Subang, 9 Korban Meninggal Ditempat

Tidak nampak ada satu orang pekerja pun yang ada didalam bangunan dua lantai tersebut.

Barulah pada detik ke 30, makin banyak tiang penyangga yang patah seiring dengan robohnya bangunan secara perlahan dari bagian sisi kanan bangunan.

Dalam hitungan detik saja, bangunan sebelah kanan tersebut roboh rata dengan tanah.

Hanya meninggalkan puing-pusing sisa bangunan, serta ada beberapa bagian terlihat besi konstruksi ikut bengkok pasca bangunan tersebut roboh.

Belum diketahui persis dimana lokasi robohnya bangunan dua lantai yang masih dalam proses pembangunan gedung tersebut.

BACA JUGA:Heboh Akun Medsos Ini Plesetkan Pancasila Jadi Pancagila, Isi Lima Sila Bikin Ngelus Dada

BACA JUGA:Bakal Ada Provinsi Baru di Jawa Tengah, Salah Satunya di Tempat Tanah Kelahiran Presiden Jokowi, Benarkah?

Meski begitu, unggahan video tersebut telah ditonton oleh warganet nyaris mencapai satu juta tayangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: