H-4 Idul Fitri 1445 Hijriah, Gerai Pakaian di Ogan Ilir Mulai Dipadati Warga yang Beli Baju Lebaran

H-4 Idul Fitri 1445 Hijriah, Gerai Pakaian di Ogan Ilir Mulai Dipadati Warga yang Beli Baju Lebaran

Salah satu gerai penjualan pakaian di kawasan Indralaya, menjadi salah satu tujuan warga Ogan Ilir untuk membeli baju lebaran. --

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Empat hari menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, sejumlah gerai pakaian yang ada di Kabupaten Ogan Ilir mulai dipadati warga. 

Kepadatan sejumlah gerai pakaian yang ada di Kabupaten Ogan Ilir itu, tak hanya terjadi pada siang hari, melainkan pula pada malam hari. 

Seperti yang tampak terlihat dari gerai pakaian Icon Fashion Indralaya yang terletak di Jalan Lintas Indralaya, pada Sabtu malam, 6 April 2024.

Melihat langsung di Icon Fashion Indralaya, tampak sejumlah orang tua yang mengajak anak-anak mereka ke gerai pakaian ini untuk membelikan anak mereka baju lebaran

Diungkapkan Laili, dirinya sengaja datang ke gerai pakaian ini pada malam hari, lantaran tidak mau terganggu ibadah puasanya pada siang hari. 

BACA JUGA:Ramadan, Omzet Penjual Jilbab dan Mukena di Pasar 16 Ilir dan Pusat Perbelanjaan Megaria Naik 2 Kali Lipat

BACA JUGA:Jelang Kenaikan Pajak Penjualan, Warga Singapura Serbu Pusat Perbelanjaan

"Kalau malam kan kita sudah punya tenaga lagi untuk memilah milih pakaian, karena pastinya butuh energi," katanya. 

Laili menambahkan, dirinya harus mencarikan baju lebaran yang cocok sesuai selera yang diinginkan ketiga anak-anaknya di gerai penjualan pakaian ini. 

"Kebetulan disini kan harganya terjangkau, bagus-bagus lagi," sebutnya. 

Menurut Laili, gerai penjualan pakaian Icon Fashion ini terbilang baru hadir di Indralaya. Tak heran, jika pakaian-pakaian yang dijual disini sedikit berbeda dari gerai penjualan pakaian yang ada di Indralaya selama ini. 

"Baru hitungan bulan tempat ini hadir di Indralaya, ada sedikit perbedaan disini dengan gerai-gerai pakaian lainnya," katanya lagi. 

BACA JUGA:Nyamar Jadi Pembeli, Copet Wanita Terekam CCTV, Bawa Kabur Uang dan Emas dari Toko Pakaian

BACA JUGA:Kesal Motor Dicuri saat Parkir di Depan Toko Pakaian, Mahasiswi Lapor Polisi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: