Praktis dan Mudah! Yuk Simak Resep Kuotie Camilan Khas Tionghoa

Praktis dan Mudah! Yuk Simak Resep Kuotie Camilan Khas Tionghoa

Kuotie menjadi salah satu sajian favorit pada saat perayaan Imlek di masyarakat Tionghoa.--dok : sumsek.co

Praktis dan Mudah! Yuk Simak Resep Kuotie Camilan Khas Tionghoa

SUMEKS.CO - Kuotie merupakan camilan yang disajikan bersama bawang putih cincang dan sambal cuka. Camilan khas Tionghoa ini juga merupakan jenis pangsit yang garing namun lembut.

Resep kuotie hampir sama dengan pangsit namun metode memasaknya pun berbeda, kuotie hanya bagian bawahnya saja yang digoreng.

Hal ini disebabkan akan membuat tekstur kuotie yang garing tetapi bagian atasnya tetap lembut, sehingga isian dari camilan kuotie ibi akan matang sempurna.

BACA JUGA:Resep Marmer Cake dengan Tekstur Lembut dan Empuk, Cuma Butuh 4 Telur Saja!

Nah untuk isian kuotie ini berupa daging ayam, udang ging yang sudah diberi bumbu. Namun kamu dapat kreasikan dengan tambah potongan sayuran sawi putih, jamur atau kucai sehingga menambahkan cita rasa gurih dan nikmat.

Nah camilan khas Tionghoa ini biasanya juga dihidangkan oleh warga Tionghoa sebagai hidangan pembuka di jamuan keluarga pada saat tahun baru cina atau perayaan Imlek.

Kuotie yang dihidangkan pada tahun baru cina atau perayaan Imlek ini merupakan kepercayaan masyarakat Tionghoa agar diharapkan dapat mendatangkan kelimpahan rezeki dan kerukunan.

Kuotie ini dapat kamu temukan diberbagai toko kue camilan khas Tionghoa, tidak hanya itu kamu dapat membuat nya sendiri dirumah, yuk simak resep membuat kuotie berikut, diantaranya:

BACA JUGA:Kue Tradisional Talam Ketan Pandan yang Manisnya Legit dan Lumer di Mulut, Resepnya Simpel dan Praktis

Bahan-bahan yang perlu disiapkan :

•  100 gram ayam giling

• 100 udang giling

• 1 sdm maizena

BACA JUGA:Rahasia Gurih dan Kriuk! Simak Resep Kreasi Dimsum Gulung Goreng yang Renyah Diluar Lembut di Dalam

• Garam secukupnya

• 1/2 sdt kaldu jamur bubuk

•  Gula secukupnya

• 1/4 sdt lada

BACA JUGA:Gampang Banget, Ini Resep Bungeoppang, Camilan Manis dan Lembut yang Berbentuk Ikan Khas Korea

• 1 sdt minyak wijen

• 2 siung bawang putih yang sudah diparut

• 2 batang baun bawang kecil

• 16 lembar Kulit kuotie atau pangsit bentuk bulat

BACA JUGA:Yuk Intip Resep Ramen Kuah Miso Ala Jepang, Rasanya Gurih dan Creamy

Cara membuat kuotie:

Pertama setelah semua bahan sudah disiapkan, kemudian campurkan semua bahan menjadi satu, kecuali kulit pangsit dan air, lalu ratakan secara merata keseluruhan.

Setelah itu ambil sedikit adonan lalu tes direbus ataupun digoreng, jika cita rasa nya sudah pas dan enak, kemudian tahap bungkus.

Kemudian ambil selembar kulit pangsit, lalu di isi dengan 1 sendok adonan, olesi kulit dengan air setelah itu tutup kulit pangsit yang sudah di isi adonan nya, lakukan hingga adonan dan kulit pangsit habis.

BACA JUGA:Resep Combro Isi Oncom Pedas, Camilan Gurih yang Mengunggah Selera

Kemudian panaskan sedikit minyak sayur di wajan, setelah itu susun kuotie.

Goreng hingga dasar kuotie warna nya kecokelatan

Setelah itu tuang air secukupnya ke wajan ( 1/4 bagian kuotie).

Kemudian tutup wajan, uap akan mematangkan kuotie,  masalah hingga air habis dan bagian bawahnya tetap krispi.

BACA JUGA:Yuk Coba 4 Resep Makanan Olahan Sayur Okra, Dijamin Lezat dan Enak

Terakhir sajikan kuotie selagi hangat.

Nah itulah guys resep kuotie camilan khas Tionghoa yang cocok dihidangkan bersama keluarga. Selamat mencoba.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: