Zion Suzuki, Kiper Berkulit Hitam Timnas Senior Jepang Jadi Sorotan di Piala Asia 2023
Zion Suzuki--net
SUMEKS.CO – Zion Suzuki, kiper berkulit hitam Timnas Senior Jepang di Piala Asia 2023 tengah menjadi sorotan. Bukan hanya pada skill dilapangan, tapi juga sejarahnya hingga bisa bersama Timnas senior Jepang.
Kiper Jepang berkulit hitam itu ternyata berasal dari keturunan campuran kedua orang tuanya. Ayahnya berasal dari Ghana dan ibunya berasal dari Jepang.
Zion Suzuki, saat ini menjadi kiper utama Jepang di Piala Asia 2023, mengalahkan Daiya Maekawa dan Brandon Nozawa.
Namun Zion Suzuki dalam dua laga Samurai Biru di Grup D tampil buruk, oleh karena itu dirinya jadi disejajarkan dengan kiper Manchester United (MU) Andre Onana.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Masih Punya Harapan dan Peluang Lolos 16 Besar Piala Asia 2023, Begini Skenarionya
Kiper Zion Suzuki mendapat dukungan penuh dari timnas Jepang di Piala Asia 2023 setelah mendapat pelecehan rasial secara online.
Hal itu diumumkan pelatih timnas Jepang Hajime Moriyasu pada Selasa 23 Januari 2024.
Laga Timnas Indonesia kontra Jepang dihelat pada Rabu 24 Januari 2024 pukul 21.30 di Stadion Al Thumama Doha, WIB, Qatar.
Timnas Indonesia dan Jepang masing-masing memperoleh 3 poin dengan 1 kemenangan dan 1 kekalahan, namun tim Samurai Biru mempunyai selisih gol lebih baik.
BACA JUGA:Ernando Tuai Pujian Usai Lakukan Penyelamatan Gemilang Saat Kontra Vietnam di Piala Asia 2023
Kemenangan di laga ini sangat penting bagi kedua tim, bukan hanya demi harga diri, tapi juga demi kepastian satu tempat di babak 16 besar.
Seperti Zion Suzuki, dia melakukan persiapan matang untuk pertandingan berikutnya, termasuk menilai kekuatan lawannya.
Menjadi penjaga gawang timnas Jepang bukan berarti Zion Suzuki tidak akan pernah kebobolan.
Dalam dua laga yang dimainkan, Ernando Ari sudah kebobolan tiga gol, sedangkan Zion Suzuki kebobolan empat kali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: