Penting! 8 Tes Kesehatan Ini Harus Dilakukan untuk Lansia di Usia Senja

Penting! 8 Tes Kesehatan Ini Harus Dilakukan untuk Lansia di Usia Senja

Pentingnya cek kesehatan untuk lansia di masa senja-ilustrasi-

SUMEKS.CO – Memasuki usia senja ada beberapa tes kesehatan yang harus dilakukan oleh lansia untuk mengecek tingkat kesehatannya.

Hal ini dikarenakan memasuki usia senja biasanya kemampuan metabolisme pada tubuh dalam rentang usia 60-an terbilang menurun sehingga menimbulkan efek negatif pada tubuh.

Oleh karena itu pentingnya untuk mereka yang sudah memasuki usia senja dimana tergolong dalam kategori lansia untuk mengambil beberapa tes kesehatan.

Dikutip dari berbagai sumber berikut ini beberapa tes kesehatan yang penting untuk lansia.

BACA JUGA:7 Makanan yang Wajib Dikonsumsi untuk Lansia Supaya Tulang Tidak Keropos

1. Skrining kanker kolorektal

Salah satu tes kesehatan yang direkomendasikan adalah skrining kanker kolorektal yang sangat direkomendasikan untuk orang dewasa usia 45 tahun hingga usia 75 tahun.

Pemerikasaan ini mungkin akan perlu dilakukan lebih awal dan lebih sering jika melihat faktor resiko.

Untuk itu jangan sungkan dalam melakukan konsumtasi dengan dokter untuk mengetahui apa saja yang terbaik dengan melakukan beberapa metode skrining kanker kolorektal bervariasi.

Variasinya mulai dari tes darah Fecal Occult setiap tahun dan sigmoidoskopi (setiap 5 tahun) dipadukan dengan tes darah Fecal Occult (setiap 3 tahun).

BACA JUGA:Ringan dan Minim Cidera, 5 Olahraga Ini Masih Sangat Efektif untuk Dilakukan Lansia

2. Tekanan darah

Satu dari jutaan orang di Indonesia memiliki tekanan darah tinggi namun tidak mengetahuinya, itulah mengapa pentingnya memeriksakan tekanan darah ke penyedia layanan kesehatan setiap tahunnya.

Meski memang tekanan darah normal tapi mungkin seseorang memerlukan pemeriksaan lebih sering jika memiliki faktor risiko lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: