Tips mengolah ikan tongkol! Dijamin bebas Racun dan Gatal Saat Mengkonsumsinya
Cara mengolah ikan tongkol supaya bebas racun--dok : sumeks.co
SUMEKS.CO - Ikan tongkol dikenal sebagai Ikan yang punya racun dan menimbulkan rasa gatal jika tidak bisa mengolahnya dengan benar.
Ikan tongkol sebagian besar tumbuh di laut Asia Timur, terutama Jepang sehingga dijuluko pengekspor ikan terbesar jenis ini.
Manfaat ikan tongkol pun bagus untuk kesehatan karena mengandung beberapa nutrisi diantaranya sumber protein vitamin B2, B3, B6, dan B12, dan vitamin D.
Tidak sampai disitu saja, daginya juga penuh dengan mineral seperti tembaga, selenium, dan yodium yang mengandung zat besi dan vitamin B1 dalam jumlah yang baik.
BACA JUGA:Trik Mengolah Kluwek Agar Tidak Beracun dan Aromanya Makin Sedap
Nutrisi lain dari ikan tongkol adalah memiliki jumlah lemak tak jenuh baik yang tinggi daripada lemak jenuh jadi tidak akan meningkatkan risiko kolesterol.
Tetapi perlu di garis bawahi ada cara yang harus digunakan untuk membuang racun dan rasa gatal yang diciptakan jika salah mengolah.
Ikan tongkol yang segar apalagi yang belum diolah bisa bikin gatal bahkan beracun tapi tidak perlu khawatir karena untuk membersihkannya diperlukan cara yang benar.
Dikutip dari akun Tiktok @aldyteagun yang membagikan cara sederhana menghilangkan racun yang ada di ikan tongkol.
BACA JUGA:5 Manfaat Buah Mahkota Dewa dan Cara Mengolahnya
Dalam video yang berdurasi 45 detik tersebut dirinya memperlihatkan mengolah ikan tongkol dengan cara memutar ekor ikan hingga putus.
“Jadi gak ada tuh yang namanya gatel yang namanya buyut itu gak ada yah kalau dibuang ininya (ekor ikan),” katanya dalam video tersebut.
Setelah ditarik ekornya terlihat jelas ada bagian dari ikan yang ikut terangkat semacam lendir dari dalam tubuh ikan, menurutnya hal tersebut adalah racun dalam ikan tongkol.
“Nah katanya ini racunnya disini,” tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: