Kisah Heroik Muhammad Adan Selamatkan Tiga Temannya yang Nyaris Masuk Jurang Saat Erupsi Gunung Marapi

Kisah Heroik Muhammad Adan Selamatkan Tiga Temannya yang Nyaris Masuk Jurang Saat Erupsi Gunung Marapi

Kisah heroik muhammad adan selamatkan tiga temannya yang nyaris masuk jurang saat erupsi gunung marapi. foto: dok/sumeks.co.--

PADANG, SUMEKS.CO - Kisah heroik Muhammad Adan selamatkan tiga temannya yang nyaris masuk jurang saat erupsi gunung Marapi.

Peristiwa itu diungkap Sudirman, paman Muhammad Adan, saat melepas almarhum dari rumah duka untuk dimakamkan. 

Pria asal Pekanbaru ini sudah dimakamkan kemarin. Muhammad Adan adalah mahasiswa fakultas hukum Universitas Islam Riau (UIR) 

BACA JUGA:Irfanda Mulya Memandu Banyak Pendaki Turun dari Gunung Marapi Ucapkan Maaf: ‘Tak Semua Bisa Saya Tolong’

Semula Muhammad Adan akan pergi ke kota Padang. Itu hari Jumat, namun hari Sabtu, Muhammad Adan mengabarkan bahwa dia diajak temannya ke Bukittinggi. 

Itu adalah kontak terakhir Muhammad Adan dengan Sudirman.

Selanjutnya ada seorang wanita yang mengaku teman Muhammad Adan.

Wanita itu menelepon mengabarkan Muhammad Adan masih diatas gunung menolong tiga temannya yang nyaris masuk jurang.

BACA JUGA:16 Korban Meninggal Erupsi Gunung Marapi Teridentifikasi di RS Achmad Mochtar Sumatera Barat

Diinformasikan bahwa kaki Muhammad Adan sampai patah demi menyelamatkan 3 kawannya itu.

“Tapi dia juga menjadi korban," ujar Sudirman meneteskan air mata.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 16 korban meninggal erupsi gunung Marapi terdentifikasi di RS Achmad Mochtar, Sumatera Barat malam ini, Selasa, 5 Desember 2023.

Dokter Fera menjelaskan, dari jenazah yang datang sebanyak 16 orang korban erupsi gunung Marapi pihaknya berhasil mengidentifikasi sampai malam ini 11 orang

“Antara lain yang bisa kita selesaikan sebentar lagi adalah saudara almarhum Filham (Filham Alfigh Faizin umur 18 tahun, nomor 7 di data identifikasi) yang sebentar lagi akan keluar,” sebutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: