Saat Ambil Bola yang Jatuh ke Sungai, Balita 3 Tahun Hanyut dan Tenggelam, Nyawa Tak Tertolong

Saat Ambil Bola yang Jatuh ke Sungai, Balita 3 Tahun Hanyut dan Tenggelam, Nyawa Tak Tertolong

Jenazah korban setelah dievakuasi dan disemayamkan di rumah duka. Foto: zul/sumeks.co--

MUSI RAWAS, SUMEKS.CO - Dilaporkan terjatuh ke sungai dan hilang tenggelam saat bermain bola, nyawa seorang balita berusia tiga tahun tak tertolong dan ditemukan tak bernyawa.

Balita berinisial ZN itu hilang tenggelam ke sungai yang berada di depan rumahnya di Desa Beringin Jungut, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas.

Korban ditemukan tak bernyawa pada Minggu 5 November 2023 sekitar pukul 14.15 WIB sekitar 100 meter dari lokasi tenggelam pada Sabtu 4 November 2023 pagi.

Saat ini aliran aliran Sungai Musi yang melintasi wilayah Musi Rawas saat ini tengah alami kenaikan debit. 

BACA JUGA:2 Bocah Tenggelam di Aliran Sungai Rawas Muratara Saat Mandi Sore

Korban sendiri sebelumnya luput pengawasan dari orang tuanya. 

Saat kejadian, korban yang rumahnya persis di tepi aliran sungai Musi, tengah bermain bola sendirian di dekat rumah. 

Lalu bola itu jatuh ke aliran sungai dan bola itu akan diambil, namun korban justru terjatuh dan tenggelam.

Salah satu warga yang sempat melihat kejadian tersebut, mengatakan korban sempat timbul sebentar lalu tenggelam kembali, lalu terseret arus sungai. 

BACA JUGA:Saat Memancing Ikan dan Mandi di Sungai Ogan, 2 Bocah Tenggelam, Innalillahi

Warga sempat berusaha menyelamatkan korban, namun aksi penyelamatan itu gagal dan korban tidak berhasil ditemukan.

Kejadian ini langsung dilaporkan ke pemerintah setempat dan menghubungi Basarnas yang berada di kota Lubuklinggau, untuk pertolongan pencarian korban tenggelam.

Koordinator Basarnas Kota Lubuklinggau, Ivan, saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa itu dan pihaknya mengaku telah melakukan pencarian.

Hari pertama pencarian, tim Basarnas cukup kesulitan karena Sungai Musi tengah alami kenaikan dan aliran cukup deras.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: