Disebut Sebagai Bella Hadid Versi Indonesia, Syifa Hadju Turun Langsung Ikut Aksi Damai Bela Palestina

Disebut Sebagai Bella Hadid Versi Indonesia, Syifa Hadju Turun Langsung Ikut Aksi Damai Bela Palestina

Syifa Hadju--dok : sumeks.co

SUMEKS.CO - Artis Syifa Hadju ikut serta dalam aksi damai solidaritas untuk Palestina yang digelar di kawasan Jalan M H Thamrin, pada Jumat, 20 Oktober 2023 lalu.

Aksi dilakukan masa dari berbagai kalangan masyarakat yang berkumpul untuk menyuarakan tuntutan mengingat situasi genting yang terjadi di Palestina sekarang sangat mengkhawatirkan.

Semua massa nampak berjalan menuju gedung perwakilan PBB. Aksi ini juga dihadiri sejumlah tokoh publik, influencer dan salah satunya terlihat  artis cantik Syifa Hadju.

Dirinya nampak ingin memberikan dukungannya yang kuat untuk Palestina dan luar biasanyanya dengan lantang menyuarakan dukungannya dengan turun langsung bersama masa untuk menyuarakan protes terhadap serangan bertubi-tubi dari Israel.

BACA JUGA:LUAR BIASA! Artis-Artis Dunia Beri Dukungan untuk Palestina, Bella Hadid : Saya Tidak Takut

Kekasih dari aktor Rizky Nazar tersebut juga membagikan momen-momen aksinya melalui akun Instagram pribadinya. 

"From the river to the sea! PS #SaveGaza," tulis Syifa Hadju.

Dalam postingan Instagramnya tersebut terlihat Syifa Hadju mengibarkan sebuah bendera Palestina yang berukuran kecil unjuk belaannya terhadap Gaza di antara massa yang ikut andil dalam aksi damai tersebut.

Aksi-aksi dan momen-momen tersebut juga diunggah di feed Instagram pribadinya dimana nampak pada slide selanjutnya terlihat dirinya memegang banner yang berisi pesan perdamaian dalam bahasa Inggris.

BACA JUGA:Rapper Al Smith Lantunkan Syair Sejarah Islam yang Penuh Makna, Begini Isinya

"Kamu tidak perlu menjadi Muslim untuk mendukung Gaza, kamu hanya perlu menjadi manusia,” isi banner kertas yang dipegang Syifa Hadju.

Unggahan tersebut sontak menjadi sorotan netizen yang tersentuh dengan keikutsertaannya dalam aksi damai membela Palestina bahkan banyak yang mengatakan bahwa dirinya adalah Bella Hadid versi Indonesia.

“Masyaallah slide 2 kirain cewe Palestine,” sahut netizen lain.

“Jarang banget liat artis Indo ikut speak up, proud of u cipaa,” tulis netizen.

BACA JUGA:Beda Sikap, Istri Justin Bieber Malah Buka Donasi Buat Palestina, Hailey Baldwin Raih Banyak Dukungan Netizen

“vibesnya udah kaya bella hadid,” kata netizen lainnya.

Diketahui bahwa Bella Hadid, supermodel papan atas dunia yang berdarah Palestina memang sudah lama dikenal sebagai orang atau publik figur yang selalu terdepan dalam membela hak-hak warga Palestina.

Tak hanya itu saja namun ia kerap menggunakan platform media sosial pribadinya untuk menyuarakan ketidakadilan yang dialami oleh rakyat Palestina.

Sebelumnya pada tahun 2020 lalu Bella Hadid, protes kepada pihak Instagram yang menghapus postingannya karena membagikan foro paspor ayahnya karena menyoroti  bagian tempat lahirnya yang bertuliskan Palestina.

BACA JUGA:Maudy Ayunda Banjir Kritikan, Disebut Sombong Karena Tidak Respon Sapaan Fans

"Bagian mana dari kebanggaan saya terhadap tempat kelahiran ayah saya di Palestina yang merupakan penindasan, pelecehan, gambar-gambar, atau ketelanjangan seksual'? Apakah kami tidak diperbolehkan menjadi orang Palestina di Instagram? Bagi saya, ini adalah penindasan," tulisnya.

Model papan atas Amerika yang merupakan asal Palestina tersebut juga angkat bicara mengenai konflik antara dua negara sejak militan Hamas melancarkan serangannya ke Israel 7 Oktober 2023 lalu.

“Bahkan jika karier saya terhenti, saya tidak akan berhenti mendukung Palestina,” kata Bella Hadid dikutip dari berbagai sumber.

Lebih lanjut Bella Hadid juga menyampaikan bahwa dirinya akan terus menerus membela Palestina meskipun harus meninggalkan profesinya.

BACA JUGA: Ammar Zoni Pisah Rumah dengan Irish Bella, Isu Keretakan Rumah Tangga Semakin Mencuat

“Saya tidak takut kehilangan pekerjaan sebagai model dan akan terus bersuara mengenai Palestina,” tegasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: