Sambut HUT Kemenkumham ke-78, Imigrasi Babel Buka Layanan Paspor Merdeka
Imigrasi Babel Buka Layanan Paspor Merdeka.--
PANGKALPINANG, SUMEKS.CO – Kepala Divisi Keimigrasian (Kadivim) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung, telah membuka layanan Paspor Merdeka dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemenkumham RI ke-78, Minggu 6 Agustus 2023.
Disampaikan Doni, Layanan Paspor Merdeka tersebut dilaksanakan di dua titik, yaitu di Taman Dealova Pangkalpinang oleh Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang dan di Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan.
“Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang melayani 42 permohonan, sementara Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjungpandan melayani 11 permohonan,” ujar Doni.
Kakanwil Kemenkumham Babel, Harun Sulianto menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia.
BACA JUGA:Lahan Kosong Milik Warga di 2 Kecamatan Kabupaten OKI Kembali Terbakar
“Layanan Paspor Merdeka ini merupakan upaya Kemenkumham untuk mendekatkan pelayanan keimigrasian kepada masyarakat,” ucapnya.
Lebih lanjut, Kakanwil Harun menuturkan, Kemenkumham Babel juga membuka Stand Legal Expo, berupa layanan pendampingan dan konsultasi terkait Administrasi Hukum Umum (Perseroan Perorangan dan Apostille), dan Kekayaan Intelektual (Hak Cipta, Merek, Paten, dan disain industri ).
Serta Stand Pameran Hasil Karya Warga Binaan Pemasyarakatan) di ERPEKA Festival 2023 yang digelar di Wihelmina Park Pangkalpinang.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Eva Gantini, Kepala Divisi Pemasyarakatan Sahata Marlen Situngkir, Kepala Kantor Imigrasi Pangkalpinang Wahyu Wibisono, Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian Darori, Kepala Subbidang Informasi Keimigrasian Andrey Sofian Isak, Kepala Subbidang Administrasi Hukum Umum (AHU) M. Bangbang, serta Kepala Subbidang Kekayaan Intelektual Marshal Saputra.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: