Hujan Es Disertai Angin Kencang Melanda Buay Runjung OKU Selatan, Rumah dan Kebun Warga Rusak

Hujan Es Disertai Angin Kencang Melanda Buay Runjung OKU Selatan, Rumah dan Kebun Warga Rusak

Ilustrasi - hujan es.--

SUMEKS.CO - Fenomena hujan es disertai angin kencang terjadi di Desa Padang Bindu dan Desa Padang Sari Kecamatan Buay Runjung Kabupaten OKU Selatan, Sumatera Selatan Selasa 10 Januari 2023.

Hujan es yang terjadi sekitar pukul 16.20 wib ini, mengakibatkan atap rumah warga rusak dan tanaman jagung milik warga setempat banyak yang roboh.

PLT Camat Buay Runjung Irvan Ferlevi SE membenarkan peristiwa hujan bongkahan es yang terjadi Desa Padang Sari dan Desa Padang Bindu.

Irvan menuturkan, hujan es itu berlangsung sekitar 15 menit.

BACA JUGA:Kebijakan PNS Pensiun Dini Massal Bisa Blunder, Malah Bisa Jadi Pisau Bermata Dua Bagi Pemerintah, Kok Bisa!

"Ya benar, hujan es terjadi berkisar pukul 16.20 wib. Hujan Es ini mengakibatkan beberapa rumah warga di Desa Padang Sari dan Desa Padang Bindu rusak sedang dan rusak ringan,” ujar camat.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, hujan es di dua desa tersebut mengakibatkan beberapa rumah warga mengalami rusak sedang dan ringan.

"Untuk di desa Padang Sari menimbulkan kerusakan sedang yakni rumah milik Eli Mardalena. Sedangkan untuk korban Rusak Sedang di Desa Padang Bindu milik Farmadi dan Taufik. Rumah yang Rusak Ringan di Desa Padang Bindu jumlah 15 KK dan jumlah rumah 15 rumah," jelasnya.

Selain itu, dua pondok warga dan kebun jagung warga seluas kurang lebih 2 hektar juga mengalami kerusakan.

BACA JUGA:Harga BBM Pertamina per 11 Januari 2023 Ada yang Turun, Cek Harga Barunya Disini

Irvan Farlevi mengimbau kepada seluruh warga untuk tetep berhati-hati dan waspada, kenali gejala atau tanda-tanda awal bencana hujan es ataupun bencana lainnya.

"Kami juga mengarahkan kepada Kepala Desa beserta perangkat untuk tetap responsif terhadap warga di desa masing-masing, menghimpun data masyarakat yang terkena dampak serta memberikan upaya bantuan sesuai kebutuhan," pungkas Camat Buay Runjung Irvan Ferlevi.

Dikutip dari laman resmi BMKG, ini Penjelasan Singkat Fenomena Hujan Es

Fenomena hujan es/hasil merupakan fenomena cuaca alamiah yg biasa terjadi. Kejadian hujan lebat/Es disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat lebih banyak terjadi pada masa transisi/pancaroba musim baik dari musim kemarau ke musim hujan atau sebaliknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: