Aturan Baru BBM Tahun 2023, Premium Resmi Ditiadakan, Kriteria Pengguna Solar dan Pertalite Dibatasi

Aturan Baru BBM Tahun 2023, Premium Resmi Ditiadakan, Kriteria Pengguna Solar dan Pertalite Dibatasi

ANTRI : Pasca kenaikan harga BBM Pertalite dan Pertamax tampak antrian masih terlihat di SPBU Talang Jawa Muara Enim.--

SUMEKS.CO - Pemerintah saat ini tengah menggodok kriteria kendaraan yang berhak memakai BBM JBKP daan JBT,

Jenis BBM Khusus Penugasan (JBKP) yakni Pertalite sedangkan Jenis BBM Tertentu (JBT) yakni Solar Subsidi.

Kebijakan soal kriteria kendaraan ini suda masuk dalam pembahasan Revisi Peraturan Presiden ( Perpres) Nomor 191 tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian dan Harga Jual Eceran BBM.

Harapannya, revisi Perpres ini rampung pada awal tahun depan. Sehingga, kebijakan penggunaan BBM subsidi tepat sasaran bisa segera  dilaksanakan.

BACA JUGA:Tahun Baru, Pertamina Fokus Kawasan Wisata dan Potensi Bencana, SPBU Modular dan Motorist Amankan Pasokan BBM

BACA JUGA:Tahun Baru Apakah Harga BBM juga Baru? Pertamina Masih Lakukan Review, Pengamat Sebut Tergantung Kurs Rupiah

Hal ini diungkapkan Anggota BPH Migas Saleh Abdurrahman, jika peraturan tersebut diberlakukan tahun depan, maka akan ada pembagian kategori konsumen yang berhak menggunkan BBM subsidi.

"Kita akan terus mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam konsumsi BBM dan juga jika Revisi Perpres 191 bisa mulai berjalan tahun depan, terdapat penajaman kriteria konsumen yang berhak mendapatkan JBKP," ungkap Saleh sperti dilancir dari CNBCIndonesia, Sabtu, 31 Desember 2022.

Sebelum ini, BPH Migas pernah mengeluarkan statement bahwa kendaraan-kendaraan mewah dengan kirteria mesin untuk mobil di atas 1.400 Cubicle centimeter (CC) dan motor di atas 250 CC. Dilarang menggunakan BBM Pertalite

Jika revisi Perpres selesai dan diterbitkan, masyarakat yang berhak mengisi BBM Pertalite diwajibkan melakukan pendaftaran di website Mypertamina.

BACA JUGA:Kilas Balik 2022, BBM Premium Idola yang Bakal Hilang 2023, Kangen Antre Panjang Pas Sampai Giliran Habis

BACA JUGA:Ucapkan Selamat Tinggal, Tahun Baru 1 Januari 2023 Premium Stop Dijual, BBM Paling Rendah Hanya Pertalite

Kelak, dengan melakukan pendaftaran pihak SPBU milik Pertamina akan mengetahui, kendaraan tersebut boleh atau tidak mengisi BBM Pertalite dan Solar Subsidi.

Menjelang tahun baru, belum ada perubahan kembali pada harga BBM Pertamina maupun BBM milik usaha swasta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: