Lokasinya Terpencil, Bakso Arema Malang Bandara Lama Tetap Ramai Pembeli

Lokasinya Terpencil, Bakso Arema Malang Bandara Lama Tetap Ramai Pembeli

Warung Bakso Arema Bandara Lama, Kota Palembang yang selalu ramai pembeli.-Edy Handoko-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Bakso Arema Malang Bandara Lama, berada persis di tikungan Komplek Pangkalan TNI Angkatan Udara (AU) Sri Mulyono Herlambang. 

Warung bakso ini jadi salah satu tempat jajan favorit penggemar bakso di Kota Palembang.

Bakso Arema Malang Bandara Lama tetap jadi buruan masyarakat wong kito. Dengan rasa daging bakso yang lembut, kenyal, serta lezat membuat siapa saja ketagihan saat mencobanya.

Seperti warung bakso pada umumnya, Bakso Arema Malang ini mempunyai berbagai daftar menu.  

BACA JUGA:Mie Ayam Bakso Soker, Rajanya Mie Ayam di Kota Palembang

BACA JUGA: Makan Bakso Door Rusia Palembang, Perut Kenyang Nasib Lagi Beruntung Bisa Dapat Uang

Diantaranya, Bakso Telor, Urat, Daging, Spesial, dan Bakso Komplit. Harganya pun bervariatif, mulai dari Rp15.000 hingga Rp25.000 satu porsinya.

Bakso Arema Malang Bandara Lama memiliki enam cabang yakni di Kampus Jl Pom IX, Kamboja, Macan Lindungan, Tanah Mas Km 13, Maskarebet Km 8 Sukarami, dan di depan Sekolah Politeknik Penerbangan Palembang.

Yang membedakan bakso ini dengan yang lainnya yakni, setiap pengunjung yang memesan diberikan tambahan kerupuk pangsit sebagai penambah rasa nikmat saat mengunyah Bakso Arema Malang.

BACA JUGA:Pencinta Bakso Wajib Makan di Warung Bakso Sikam Palembang

Pengunjung bisa menikmati Bakso Arema Malang langsung ditempat. Selain memiliki kursi dan meja panjang, Bakso Arema Malang juga menyediakan tempat makan lesehan.

Bahkan, Bakso Arema Malang ini tak pernah sepi pembeli dari berbagai kawasan di Kota Palembang. Selain pelayanannya yang ramah, pengunjung juga bisa menambah kerupuk pangsit.

Pemilik Bakso Arema Malang Bandara Lama, Hadi menuturkan, dirinya berjualan sejak 25 tahun lalu. Namun, awalnya berkeliling menggunakan gerobak.

Usaha yang telah digeluti selama 25 tahun ini, sekarang berkembang hingga mempunyai berbagai cabang di Kota Palembang. Menurutnya, kesuksesan tersebut didapatkan dari hasil kerja keras yang Hadi lakukan puluhan tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: