Sempat Ditutup, Layanan Penyeberangan Pelabuhan Merak-Bakauheni Kembali Dibuka

Sempat Ditutup, Layanan Penyeberangan Pelabuhan Merak-Bakauheni Kembali Dibuka

KMP yang melayani penyeberangan Merak-Bakauheni. foto: dendi romi sumeks.co--

MERAK, SUMEKS.CO - Gelombang tinggi sempat melanda Pelabuhan Penyeberangan Merak, Kamis 22 Desember 2022 sore hingga malam. Namun menjelang pukul 00.00 Jumat 23 Desember, gelombang sudah berhenti dan aktivitas kapal penyeberangan sudah kembali berjalan.

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali membuka layanan penyeberangan lintas Pelabuhan Merak-Bakauheni setelah sempat ditutup selama beberapa jam karena cuaca buruk.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin mengatakan,  kegiatan operasional dan layanan Pelabuhan Merak, Banten dan Pelabuhan Bakauheni, Lampung dinyatakan telah dibuka secara bertahap sejak pukul 23.40 WIB.

"Layanan Pelabuhan Merak, Banten dan Pelabuhan Bakauheni, Lampung dinyatakan telah dibuka kembali," kata Shelvy melalui keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Jumat 23 Desember 2022.

Dia menegaskan bahwa layanan penyeberangan kembali dibuka setelah otoritas Pelabuhan yakni Balai Pengelola Transportasi Darat wilayah VIII Provinsi Banten menilai cuaca sudah membaik. Karena itu, dia meminta kepada para pengguna jasa sudah dapat melakukan reservasi tiket online kembali untuk Layanan Express maupun Layanan Reguler melalui Aplikasi Ferizy. Sebelumnya, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memutuskan untuk menutup sementara aktivitas pelayaran lintas Pelabuhan Merak-Bakauheni.

BACA JUGA:Merak Diterjang Ombak Besar, Satu Truk Terguling

Penutupan dilakukan karena kondisi cuaca buruk sejak Kamis 22 Desember 2022 pukul 19.00 WIB. Cuaca buruk dengan gelombang air laut tinggi menyebabkan kapal tidak bisa sandar dan proses bongkar muat membahayakan keselamatan pengguna jasa.

"Bulan Desember ini curah hujan umumnya mengalami peningkatan, yang berdampak terjadinya gelombang tinggi dan angin kencang di sejumlah lintasan penyeberangan," ujar Shelvy. (kompas.com/dom)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: