Apes, Tertangkap Tangan Jambret Mahasiswi, Pria Ini Diserahkan ke Polisi

Apes, Tertangkap Tangan Jambret Mahasiswi, Pria Ini Diserahkan ke Polisi

Ilustrasi Jambret--

BENGKULU, SUMEKS.CO - Apes, itulah yang dialami AG (41), pelaku jambret tas mahasiswi di BENGKULU. Ia tertangkap tangan saat sedang beraksi.

Aksi warga Merpati 4 Kelurahan Rawa Makmur Kacamatan Muara Bangkahulu, tertangkap tangan warga, berujung diserahkan ke Mapolsekta Muara Bangkahulu.

Kejadian penjambretan bertempat di Jalan WR. Supratman tepatnya depan mini market El-Jhon Kelurahan Kandang Limun Kecamatan Muara Muara Bangkahulu Kota Bengkulu. Senin, 10 Oktober 2022 malam 

Kronologinya, bermula saat Mita Kusendi (24) berjalan kaki di depan mini market El-Jhon ingin membeli makan malam.

BACA JUGA:Curi Mobil Kakak Ipar, Viki Masuk Kandang Macan Linggau

Tiba-tiba pelaku menggunakan sepeda motor, memepet korban dari arah belakang dan langsung menarik tas tangan yang dipegang korban.

Secara spontanitas, korban berusaha mempertahankan tas miliknya. Hingga terjadilah tarik menarik, yang membuat  tali tas korban putus.

Saat itulah, korban langsung berteriak meminta tolong sembari menarik baju pelaku secara berulang kali hingga pelaku terjatuh dari sepeda motornya.

Warga yang ramai di lokasi kemudian mendekati keduanya, hingga berhasil menangkap pelaku dan ikut membantu korban. Warga kemudian, langsung menghubungi Polsek Muara Bangkahulu.

BACA JUGA:Buron 2 Tahun, Ditangkap di Pagaralam

Saat ini pelaku masih berada di Mapolsek Muara Bangkahulu, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya dan menjalani pemeriksaan penyidik Mapolsek Muara Bangkahulu.

"Kejadiannya di kawasan Kandang Limun malam tadi. Saat ini sudah diamankan di Mapolsek dan masih diperiksa lebih lanjut," sampai Kasi Humas Polres Bengkulu, AKP Sugiharto, Selasa, 11 Oktober 2022.

Dalam kejadian tersebut petugas juga mengamankan 1 tas tangan berwarna hitam dan sepeda motor yang digunakan pelaku saat beraksi sebagai barang bukti. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: rakyatbengkulu.com