256 Pegawai DLHK Ikuti Tes Urine

256 Pegawai DLHK Ikuti Tes Urine

Pegawai DLHK Palembang mengikuti tes urine. --

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bekerja sama dengan Badan Narkotika (BNN) Provinsi Sumsel melaksanakan tes urine secara mendadak terhadap 256 pegawai PNS dan non PNSD di kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Palembang. 

"Ya, sudah kita cek satu persatu, selanjutnya apabila terlibat maka diberikan sanksi ringan, sedang dan berat," kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa usai melaksanakan apel di kantor DLHK, Senin 12 September 2022. 

Ratu Dewa memaparkan, sebelumnya Pemkot palembang dari beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sudah melaksanakan tes urine secara mendadak. 

"Intinya, sifatnya dadakan dan spontanitas, nanti kita akan datangi OPD secara acak dan sifatnya rahasia," ujar Ratu Dewa. 

BACA JUGA:Mendadak, 103 Pegawai Imigrasi Dites Urine

Ratu Dewa manambahkan, tes urine tujuannya untuk menekan keterlibatan pegawai Pemkot Palembang dalam penyalahgunaan narkoba.

"Hasilnya nanti wqali kota dan saya yang akan pegang, nanti kita akan berikan sanksi bagi yang positif pakai (narkoba)," tegasnya. 

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Palembang Akhmad Mustain mengucapkan terima kasih dan senang, agar seluruh pegawai DLHK Kota Palembang terhindar dari narkoba.

"Ini tentunya, langkah preventif untuk menjauhi obat-obat terlarang," tuturnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: