Gagal Tes Seleksi Tambahan, Calon Kades Incumbent Geruduk Kantor DPMD Ogan Ilir

Gagal Tes Seleksi Tambahan, Calon Kades Incumbent Geruduk Kantor DPMD Ogan Ilir

Bakal calon Kades Meranjat I Kecamatan Indralaya Selatan yang tidak lolos saat berdiskusi dengan Kepala DPMD dan Kapolsek Indralaya, Selasa (2/8).-ety-

SUMEKS.CO, OGANILIR – Gagal di seleksi tambahan Calon Kepala Desa Meranjat I Kecamatan Indralaya Selatan, Ferry Apriansyah, mendatangi Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Ogan Ilir, Selasa (2/8).

Ferry Apriansyah saat ini masih resmi menjabat sebagai Kades Meranjat I. Kedatangannya mempertanyakan hasil seleksi yang dikeluarkan Balitek Sriwijaya, Unsri Palembang dan menyatakan dirinya tidak lolos.

Pasalnya, nama Ferry Apriansyah berada di posisi ketujuh dari sembilan peserta dengan nilai 63 dan dinyatakan tidak lolos. 

Meskipun menerima secara legowo hasil seleksi ini, namun Ferry meminta kepada pihak Balitek Sriwijaya dan DPMD Kabupaten Ogan Ilir untuk membuka hasil Lembar Jawaban Komputer (LJK).

BACA JUGA:Pilkades Serentak di Ogan Ilir Resmi Dimulai

"Hasil LJK, portofolio Kami minta dibuka. Kami minta hak dan keadilan Kami sesuai dengan Perbup," pinta Ferry di hadapan Kadis PMD, Kapolsek Indralaya, AKP Herman, serta pejabat lainnya. 

Selain Ferry, dua bakal calon Kades yang dinyatakan tidak lolos juga turut hadir mempertanyakan hasil tes dari Balitek Sriwijaya. 

Saat berita ini diturunkan, Bakal Calon Kades yang dinyatakan tidak lolos masih berdiskusi di ruang Kadis PMD.(ety)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: