JCH OKI Kloter 3 Berada di Arafah Perbanyak Doa dan Zikir
JCH Kloter 3 Sumsel di tenda Arafah memperbanyak doa dan zikir.--
SUMEKS.CO, KAYUAGUNG - Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang tergabung dalam Kloter 3 Palembang, telah berada di Arafah untuk menjalani prosesi puncak haji yakni wukuf saat matahari tergelincir di Arafah.
Dikatakan petugas haji Kabupaten OKI Drs H Mutawali MPdi, melalui pesan Whatsapp, untuk rangkaian acara akan dimulai dengan pembacaan talbiyah sekira pukul 10.30 WAS di kemah atau tenda jemaah haji Indonesia.
"Kita akan mulai dengan pembacaan talbiyah di tenda tergabung Maktab 24," ujarnya.
Selanjutnya, acara akan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Atau Yasin. Setelah pembacaan ayat suci Alquran atau Yasin. Kemudian acara akan dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Kloter 3 PLM Khairuddiin, SAg Didampingi Semua Petugas Kloter 3 PLM Maktab 24 yang diperkirakan sampai pukul 12.26 Waktu Saudi.
"Saat puncak wukuf yakni tergelincirnya matahari atau waktu dzuhur, acara akan diisi dengan khutbah wukuf oleh Munawir SQ. Setelah itu para jamaah akan melaksanakan salat Zuhur dan Ashar jama ta'dim qashar," ungkapnya.
BACA JUGA:106 JCH Prabumulih Dilepas Wali Kota
Usai salat berjamaah, dilanjutkan zikir bersama selama 1 Jam setelah itu maka para jamaah diberikan kesempatan untuk saling maaf maafan dan beribadah sendiri-sendiri sesuai niat dan pesan permintaan dari diri sendiri dan mendoakan keluarga di tanah air.
Momentum ini akan dimanfaatkan untuk memanjatkan doa, zikir dan membaca Alquran serta introspeksi diri. Aktivitas di Arafah akan berakhir pada Magrib nanti.
Para jamaah akan salat Magrib dan Isya berjamaah jama Ta'dim dan qashar. Setelah itu, jamaah akan bergerak ke Muzdalifah untuk mabit (bermalam) dan mengambil kerikil lontar jumrah. (nis)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: