Warga Desa Celikah Kayuagung Tewas Dipatok Ular Kobra, Camat Imbau Tetap Jaga Kebersihan Lingkungan

Jumat 18-04-2025,18:18 WIB
Reporter : Niskiah
Editor : Edward Desmamora

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Warga Desa Celikah, Kecamatan Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) tewas usai dipatok ular Kobra. 

Korbannya seorang perempuan, dimana korban  tewas usai tangannya digigit oleh ular Kobra saat sedang mengambil baju di dalam lemari. 

Camat Kayuagung, Solahudin SH mengatakan, mengenai adanya warga Desa Celikah yang meninggal dunia digigit ular Kobra kalau untuk laporannya ke kantor Kecamatan tidak ada. 

Namun, ia mendapatkan informasi dari media sosial (Medsos). Dari informasi bahwa korban yang meninggal dunia seorang ibu-ibu yang digigit ular tangannya.

BACA JUGA:Peternak di Sumut Tewas Digigit Ular

BACA JUGA:Lihat Ada yang Gerak-gerak Saat Hendak ke Warung, Imbas Hujan Semalaman Pelajar di Palembang Dapat Ular Piton

"Peristiwa warga digigit ular itu terjadi 2 hari yang lalu, dimana pak Kades ikut memakamkan korban," ujar Camat, saat dikonfirmasi, Jumat 18 April 2025.

Lalu, lanjutnya, mengenai katanya ada lagi warga yang digigit ular, pihak tidak mengetahui. 

Dijelaskan Camat, terkait adanya warga yang digigit oleh ular, pihaknya sudah dari dahulu saat memasuki musim penghujan telah mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan.

Sebenarnya, menjaga kebersihan lingkungan rumah bukan hanya memasuki musim penghujan saja. Tetapi memang perlu. Dan bukan bisa mencegah berbagai macam hal-hal yang menimbulkan bahaya. 

BACA JUGA:Dapati Ular Kobra, IRT di Banyuasin Ini Hubungi Petugas Pemadam Kebakaran

BACA JUGA:Sembunyi di Kantor DPD Partai Nasdem OKI, Ular Cobra Ditangkap Petugas Damkar

Yakni baik itu digigit ular, penyakit demam berdarah, banjir dan sebagainya. 

"Memang kita akui untuk lokasi rumah warga yang digigit ular ini belakangnya rawa, sehingga kemungkinan ular mencari tempat yang kering disaat musim basah seperti ini," ungkap Camat. 

Camat menegaskan, dimana habitatnya memang ular mencari kehangatan, sehingga keluar dari tempat basah. 

Kategori :