Klarifikasi Terbaru Deny Cagur, Soal Dugaan Video Promosi Situs Judi Online, Ternyata..

Kamis 07-11-2024,12:39 WIB
Reporter : Suci Harahap
Editor : Suci Harahap

SUMEKS.CO – Viral di media sosial soal video Denny Cagur mempromosikan judi online. Hal ini membuatnya akhirnya angkat bicara dan membuat klarifikasi.

Anggota Komisi X DPR RI Denny Wahyudi atau yang akrab disapa dengan Denny Cagur ternyata memang pernah diperiksa.

Dirinya diperiksa oleh Bareskrim Polri terkait dugaan promosi judi online. 


Sebelum dilantik ternyata Denny Cagur pernah diperiksa terkait video promosi situs judi online--

Namun menurut pengakuannya, pada saat diperiksa politikus PDIP ini tidak sendirian melainkan bersama dengan puluhan artis lainnya.

BACA JUGA:Balik Nantang, Ini Reaksi Ayah Vadel Badjideh Soal Rencana Nikmir Robohkan Rumah

BACA JUGA:Naudzubillah, Sitha Marino Tiru Konten Luar Garuk-garuk Area Sensitif Bikin Netizen Geram

"Jadi prosesnya memang sudah berjalan, ada 27 artis waktu itu karena ketidaktahuan, kita semua sudah dipanggil ke Bareskrim, saya sudah datang mengikuti aturannya, sebagai warga negara yang baik saya datang," kata Denny Cagur dikutip dari berbagai sumber.

Hal ini adalah buntut dari video Denny Cagur yang diduga mempromosikan situs judi online yang berdalih merupakan permainan viral di aplikasi X.

Dalam video tersebut Denny Cagur menjelaskan soal keunggulan dari game yang diduga merupakan situs judi online.

Tidak hanya itu bahkan dalam unggahan yang sama, terdapat fotonya dengan salah seorang yang diduga merupakan tersangka dalam kasus judi online di Kementerian Komunikasi dan Digital.

BACA JUGA:Kabar Terbaru Andrew Andika Usai Bebas, Bakal Rujuk dengan Tengku Dewi?

BACA JUGA:Berlanjut! Farhat Abbas Sindir Densu Lewat Instagram,Tuntut Permohonan Maaf

Terkait kasus judi online yang masih beredar dan juga dipromosikan saat ini Polda Metro Jaya mengaku bakal mendalami dugaan promosi judi online tersebut.

Denny Cagur juga menegaskan bahwa dirinya akan menyerahkan semua proses ke pihak kepolisisan terkait soal pemeriksaan.

Kategori :