Sinergitas dengan TNI di Hari Ulang Tahun, Polsek Muara Kuang Beri Kejutan ke Koramil 402-05

Rabu 05-10-2022,15:27 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Rappi Darmawan

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-77, Polsek Muara Kuang memberikan kejutan kepada Koramil 402-05 Muara Kuang, Rabu, 5 Oktober 2022.

Kapolsek Muara Kuang, IPTU Hendri Rozin mengatakan, pemberian kejutan kepada Koramil 402-05 ini sebagai bentuk sinergitas antara kepolisian dengan TNI di wilayah Muara Kuang.

"Kita kan bermitra, momentum HUT TNI ke-77 ini kita berharap sinergitas antara TNI dan Polri khususnya di wilayah Kecamatan Muara Kuang terus terjalin," harapnya.

Terlebih dalam waktu dekat, wilayah Kecamatan Muara Kuang akan menghadapi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak pada 15 Oktober mendatang.

BACA JUGA:Empat Bulan DPO, Pencuri Pipa Besi Milik PT FSE Pasrah Saat Ditangkap Polisi

"Untuk menyukseskannya kita bersama-sama TNI akan berusaha keras menjaga kondusifitas pelaksanaan Pilkades di wilayah hukum kami," lanjutnya.

Danramil Muara Kuang yang diwakili oleh Serma Hafizi dan personil Koramil 402-05 Muara Kuang, tampak begitu antusias ketika menerima kedatangan Kapolsek bersama personel.

"Kami ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Kapolsek dan juga personel yang hari ini memberikan kejutan luar biasa," ucapnya.

Serma Hafizi juga berharap, silaturahmi antara TNI dan Polri terus terjalin bahkan semakin ditingkatkan. Terlebih, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

BACA JUGA:Polisi Sebut Rantau Alai Masuk Daerah Rawan Konflik Pilkades

"Sebagai pelayan dan pengayom masyarakat, kita bersama Polri siap memberikan kenyamanan masyarakat di wilayah hukum Polsek maupun Koramil Muara Kuang," katanya.

Di hari yang spesial ini, Kapolsek Muara Kuang bersama personel membawa tumpeng beserta bingkisan lainnya, yang diterima langsung personel Koramil 402-05 Muara Kuang.

Suasana hangat tampak jelas terlihat dari kedua instansi pada momentum kejutan yang diberikan keluarga besar Polsek Muara Kuang. Dimana, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Kuang memberikan suapan tumpeng ke Babinsa Koramil 402-05 Muara Kuang. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan makan siang bersama.(*)

Kategori :