Paskibraka Ogan Ilir Matangkan Latihan Baris Berbaris

Selasa 09-08-2022,11:49 WIB
Reporter : Hetty
Editor : Rappi Darmawan

SUMEKS.CO, OGAN ILIR - Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Ogan Ilir, mulai melakukan latihan di Komplek Perkantoran Terpadu (KPT) Tanjung Senai Indralaya, Selasa (9/8). 

Kepala Bidang Acara Panitia Pelatihan Paskibraka Tahun 2022, Ahmad Kurnianto mengungkapkan, Paskibraka Kabupaten Ogan Ilir tahun ini berjumlah 30 orang. Terdiri dari 15 siswa dan 15 siswi terbaik SMA di Ogan Ilir.

"Mereka ini peserta terbaik saat seleksi yang dilakukan pada bulan Maret lalu," ungkap Ahmad kepada SUMEKS.CO.

Ditambahkannya, pada latihan pra masuk asrama ini, Paskibraka Kabupaten Ogan Ilir mendapatkan pelatihan mengenai tata cara baris berbaris, kepemimpinan, tata cara makan, serta wawasan mengenai Kabupaten Ogan Ilir.

BACA JUGA:Terkait Pilkades, Kapolres Ingatkan Personel Harus Netral

"Sebelum masuk asrama, mereka ini mendapatkan pelatihan terlebih dahulu dari Purna Paskibra Indonesia (PPI) Kabupaten Ogan Ilir," lanjut dia.

Dijadwalkan, Paskibraka Kabupaten Ogan Ilir mulai masuk asrama pada 12-18 Agustus 2022. Disinilah nantinya mereka mendapatkan gemblengan dari TNI/Polri. Mereka juga akan dilatih mental untuk menghadapi upacara penaikan maupun penurunan bendera pada 17 Agustus 2022 mendatang.

"Kita melihat kesiapan Paskibraka Ogan Ilir sudah 80 persen siap untuk masuk asrama nantinya. Hanya saja butuh polesan sedikit lagi," pungkasnya.(ety)

Kategori :