Coach Nilmaizar Bongkar Rahasia Sumsel United Taklukkan Garudayaksa FC di Kandang
Pelatih Kepala Sumsel United Nilmaizar membeberkan rahasia dibalik kesuksesan Laskar Juaro menaklukkan Garudayaksa FC dengan skor 0-1, dilaga terakhir putaran pertama Grup A Pegadaian Championship 2025-2026-Dok.Sumeks.co/MO.Sumsel United.-
"Jadi inilah yang menjadi motivasi anak-anak, bahwa mereka (bertekad) bisa mematahkan rekor tak terkalahkan Garudayaksa FC dikandang. Alhamdulillah, dengan segala perjuangannya mereka bisa merealisasikannya. Saya salut dan ini bisa menjadi modal untuk menghadapi pertandingan berikutnya," ucapnya.
Berdasarkan statistik pertandingan dari situs resmi Pegadaian Championship 2025/26, Garudayaksa FC mendominasi jalannya pertandingan dengan ball possession 68 persen. Sedangkan Sumsel United hanya 32 persen.
BACA JUGA:Supersub Jadi MOTM, Dua Penampilan Kahar Kalu Ubah Hasil Akhir Pertandingan Sumsel United
Garudayaksa FC juga memiliki total shot sebanyak 30 kali, dengan enam kali shot on target. Sementara Sumsel United hanya mencatatkan tiga total shot, dengan dua shot on target dan salah satunya menjadi gol.
Selain itu, Garudayaksa FC melakukan 354 umpan sukses dari 427 percobaan, dengan akurasi 82 persen. Sedangkan Sumsel United melakukan 165 umpan sukses dari 236 percobaan, dengan akurasi 69 persen.
Disisi lain, Garudayaksa FC berhasil mencatatkan 17 chages created, tiga sukses crosses dari 10 percobaan, 11 tackles, 17 intercepts dan tujuh clearances.
Sementara Sumsel United melakukan tiga chages crated, 2 crosses gagal, 13 tackles, 27 intercepts dan 27 clearances.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:





