Universitas Bina Darma Sukses Gelar Smart Generation of Accounting (SGA) 3rd Tingkat Nasional 2025

Plt. Rektor Universitas Bina Darma bersama jajaran pimpinan membuka secara resmi kegiatan Smart Generation of Accounting (SGA) 3rd Tingkat Nasional 2025 di Aula Bochari Rachman 1.--
SUMEKS.CO - Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HMA) bersama Program Studi Akuntansi Universitas Bina Darma (UBD) kembali menorehkan prestasi dalam bidang pengembangan akademik melalui penyelenggaraan Smart Generation of Accounting (SGA) 3rd Tingkat Nasional.
Dengan mengusung tema inspiratif “Show Your Accounting Spirit and Prove Your Qualifications”, kegiatan ini menjadi wadah bergengsi bagi mahasiswa dan pelajar di seluruh Indonesia untuk menunjukkan kemampuan terbaik di bidang akuntansi.
Acara ini berlangsung meriah di Aula Bochari Rachman 1, Kampus Utama Universitas Bina Darma, Palembang, dan dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, di antaranya Plt. Rektor Universitas Bina Darma, Dekan Fakultas Sosial Humaniora, serta Ketua Program Studi Manajemen.
Tak hanya itu, para dosen Akuntansi Universitas Bina Darma juga hadir sebagai dewan juri yang menilai langsung performa para peserta.
BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Bina Darma Antusias Ikuti Workshop Public Speaking Bersama ELSO
BACA JUGA:Semarak Open Day FSH Universitas Bina Darma Hari Keempat: Kreativitas, Kompetisi, dan Harapan Baru
Perlombaan SGA 3rd kali ini diikuti oleh berbagai perguruan tinggi ternama dari Sumatera Selatan dan luar daerah. Antusiasme juga datang dari kalangan pelajar SMA/SMK yang turut berpartisipasi, membuktikan bahwa semangat dan minat terhadap dunia akuntansi semakin meningkat di kalangan generasi muda.
Para peserta dari berbagai universitas dan sekolah menengah mengikuti perlombaan Smart Generation of Accounting (SGA) 3rd dengan penuh semangat dan antusiasme.--
Melalui kompetisi ini, peserta diuji dalam berbagai aspek penting akuntansi, termasuk analisis laporan keuangan, pemahaman standar akuntansi, serta kemampuan berpikir kritis dan cepat dalam memecahkan studi kasus.
Dalam sambutannya, Dr. Dewi Sartika, S.E., M.Si., Ak., selaku Ketua Program Studi Akuntansi Universitas Bina Darma, menyampaikan apresiasinya terhadap seluruh peserta dan panitia penyelenggara.
“Kegiatan ini merupakan langkah positif untuk mendorong semangat dan kualitas generasi muda akuntansi. Ajang seperti ini tidak hanya mengasah kemampuan akademik, tetapi juga menanamkan nilai sportivitas, kerja sama, dan semangat profesionalisme bagi calon akuntan masa depan,” ujarnya.
BACA JUGA:Meriah! Open Day Fakultas Sosial Humaniora Universitas Bina Darma Hadirkan Ribuan Makna
Sementara itu, Efran Merdianto, Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Akuntansi Universitas Bina Darma, menegaskan bahwa kegiatan SGA merupakan program rutin yang digagas langsung oleh HMA UBD untuk meningkatkan kompetensi dan jejaring antar mahasiswa akuntansi di seluruh Indonesia.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: