Rayakan Hari Anak Nasional 2025, Samsung Perkenalkan Teknologi Rumah Sehat dan Hemat Energi

Samsung Bespoke AI Dukung Rumah Sehat Anak Indonesia di Hari Anak Nasional 2025--
SUMEKS.CO- Menyambut peringatan Hari Anak Nasional 2025, Samsung Electronics Indonesia mempersembahkan inovasi terbaru melalui jajaran perangkat rumah pintar Samsung Bespoke AI 2025.
Teknologi ini dihadirkan sebagai solusi cerdas bagi para orang tua untuk menciptakan rumah yang lebih sehat, bersih, dan mendukung tumbuh kembang anak secara optimal.
“Merayakan Hari Anak Nasional, kami percaya bahwa teknologi harus ikut andil dalam melindungi dan memberdayakan anak-anak. Samsung Bespoke AI hadir bukan hanya untuk mendukung efisiensi rumah tangga, tapi juga sebagai perpanjangan kasih sayang orang tua dalam menciptakan lingkungan yang aman dan sehat untuk anak-anak mereka,” ujar Mutiara Ramadhani, Head of Home Appliances Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.
“Kami ingin mengajak setiap keluarga Indonesia menjadikan rumah mereka tempat terbaik bagi masa depan generasi berikutnya.”tambahnya.
Melalui integrasi teknologi AI (Artificial Intelligence), SmartThings, dan fitur-fitur ramah lingkungan serta higienis, Samsung menghadirkan rumah pintar yang tidak hanya efisien, tapi juga aman dan mendukung kesejahteraan anak.
BACA JUGA:7 Tips Merawat TV agar Tahan Lama dan Tidak Cepat Rusak
BACA JUGA:5 Tips Memilih Mesin Cuci Terbaik, Pastikan Sesuaikan Dengan Kebutuhan!
Kulkas Samsung Bespoke AI dengan layar Family Hub 21,5 inci atau AI Home 9 inci hadir sebagai solusi penyimpanan makanan yang tidak hanya pintar, tapi juga peduli terhadap kebutuhan nutrisi anak.
Fitur View Inside dan Food List, yang dapat diakses dari layar atau melalui aplikasi SmartThings, memungkinkan orang tua memantau ketersediaan bahan makanan secara real-time.
Fitur Meal Planner dan Smart Recipe membantu orang tua menyusun menu bergizi berdasarkan bahan yang tersedia di rumah, sekaligus mengurangi limbah makanan.
Layar Family Hub juga dapat menampilkan konten edukatif seputar gizi serta aktivitas keluarga, memperkuat interaksi dan kebersamaan di rumah.
Debu menjadi salah satu pemicu gangguan pernapasan pada anak. Mengacu pada pedoman Kementerian Kesehatan, rumah sehat harus bebas debu dan dibersihkan secara rutin.
Untuk mendukung ini, Samsung menghadirkan Samsung Bespoke AI Jet Lite, penyedot debu dengan HexaJet Motor berdaya hisap hingga 280W dan sistem Jet Cyclone yang mampu membersihkan berbagai permukaan secara menyeluruh.
Teknologi AI Cleaning Mode 2.0 memungkinkan perangkat menyesuaikan kekuatan hisap berdasarkan jenis permukaan secara otomatis.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: