Drama Set Pertama, Palembang Bank Sumsel Babel Libas Surabaya Samator 3-1 di Final Four Proliga 2025

Drama Set Pertama, Palembang Bank Sumsel Babel Libas Surabaya Samator 3-1 di Final Four Proliga 2025

Tim voli Palembang Bank Sumsel Babel kalahkan tim Surabaya Samator 3-1 di Final Four pekan kedua di GOR Jatidiri Semarang, 24 April 2025--

SEMARANG, SUMEKS.CO - Seri Semarang Final Four Proliga 2025 dibuka dengan laga sengit. Yaitu tim bola voli Palembang Bank Sumsel Babel (PBSB) menghadapi Surabaya Samator di laga perdana pekan kedua, Kamis 24 April 2024.

Pertandingan berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang. Sorotan tajam penonton langsung tertuju ke laga antara tim Surabaya Samator dan Palembang Bank Sumsel babel (PBSB) ini.

Terlihta di live Moji, tim Palembang Bank Sumsel Babel ( PBSB ) dan Surabaya Samator tampil habis-habisan.

Hasilnya, PBSB menang 3-1 (35-37, 25-12, 25-15, dan 25-20) atas tim voli asal Surabaya Jawa Timur  

Ini kemenangan PBSB sangat penting untuk modal menuju grand final Proliga 2025. Hasil tersebut mengantarkan anak asuh Iwan Dedi Setiawan ini menempel ke pemuncak klasemen LavAni.

Ya klub milik SBY ini mengoleksi 6 poin, PBSB 5 poin, Bhayangkara Presisi 4 poin, dan Surabaya Samator 0 poin. 

BACA JUGA:KETAT! Saksikan Final Four Proliga 2025 Live di Sini, Bagaimana Performa Tim Asal Sumsel PBSB?

BACA JUGA:Geser Bhayangkara, Palembang Bank SumselBabel Bangkit di Pekan Kedua Final Four Proliga 2025


Lyvan Taboada, setter asal Kuba yang resmi membela Surabaya Samator saat spike keras diblok pemain PBSB Marco Marko Sedlacek --

Set pertama terlihat cukup panas sejak awal. Tim PBSB dan Samator sama-sama ngotot.

Pertahanan solid. Serangan cepat. Skor kejar-kejaran. Hingga terjadi lima kali deuces. Tensi laga sangat tinggi.

Samator unggul lebih dulu. Set pertama ditutup dengan skor 37-35. Skor yang melelahkan. Seolah memainkan dua set dalam satu.

Adalah Opposite Spiker Rama Faza Fauzan tampil menonjol.

Berkali-kali menyelamatkan Samator. Spike kerasnya sering tak terbendung oleh blocker pemain Palembang Bank Sumsel Babel (PBSB). Ia menjadi andalan Samator di awal laga.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait