Hendak Tenangkan Hati Pacarnya yang Sedang Cemburu Buta, Pipi Perempuan di Palembang Ini Malah Digigit

Hendak Tenangkan Hati Pacarnya yang Sedang Cemburu Buta, Pipi Perempuan di Palembang Ini Malah Digigit

Hendak Tenangkan Hati Pacarnya yang Sedang Cemburu Buta, Pipi Perempuan di Palembang Ini Malah Digigit.-Reigan.Sumeks.co-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Apes dialami seorang perempuan di Kota PALEMBANG. Sebab, maksud hati hendak menenangkan pacarnya yang sedang cemburu buta, namun pipi sebelah kiri malah digigit hingga berdarah, Minggu 20 April 2025.

Tak terima pipi sebelah kirinya mengeluarkan darah akibat digigit, Mareta (21) warga Lorong Harapan Kecamatan Jakabaring Palembang didampingi saudara perempuannya melaporkan pacarnya inisial FK ke SPKT Polrestabes Palembang, Minggu 20 April 2025.

Mareta menuturkan peristiwa tersebut dialaminya saat ia berada Jalan KH Azhari Lorong Beringin Jaya Kelurahan 13 Ulu Kecamatan SU II, Palembang pada Kamis 17 April 2026, kemarin sekira pukul 21.00 WIB.

BACA JUGA:Usai Main Sepakbola Ayah 4 Anak di Palembang Ini Dilaporkan Orang Tua Remaja, Jadi Korban Penganiayaan

BACA JUGA:Satu TSK Penganiayaan Pengunjung DA Club 41 Ditangkap 2 DPO, Motif Tersinggung Senggolan Dada

"Awalnya saya bermaksud menyelesaikan masalah dengan pacar saya pak," ungkapnya, Minggu.

Lanjutnya, namun setiba di TKP (tempat kejadian perkara), yang merupakan rumah Terlapor, terjadilah cek-cok mulut dan berujung terlapor menggigit pipinya sebelah kiri. 

"Terlapor ini cemburu pak. Melihat saya sedang bercerita dengan teman kerja saya (Laki-Laki-red) oleh itulah saya mau jelaskan dan datang kerumahnya," katanya. 

BACA JUGA:Sidang Penganiayaan Dokter Koas di Palembang Ungkap Fakta Baru

BACA JUGA:Rekaman Suara Meninggi Lutfi Terungkap Jadi Pemicu Kasus Penganiayaan Dokter Koas Palembang

Tetapi, bukan perlakukan baik yang ia terima, saat itu korban malah dianiaya.

"Saya tidak terima pak. Itulah saya ditemani keluarga saya melapor kesini. Berharap pelaku ditangkap," harapnya. 

Akibat kejadian ini korban pun harus mengalami luka lebam akibat digigit terlapor dan harus berobat id rumah sakit. 

BACA JUGA:Sidang Penganiayaan Dokter Koas Berlanjut, Jaksa Bakal Hadirkan Korban Lutfi hingga Lina Sebagai Saksi Sidang

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait