Dengar Suara Teriakan Anak Disertai Api Membesar, Hanguskan Satu Rumah di 14 Ulu Palembang, Korban Dirawat

Dengar Suara Teriakan Anak Disertai Api Membesar, Hanguskan Satu Rumah di 14 Ulu Palembang, Korban Dirawat.-Foto: Reigan/sumeks.co -
Kanit Samapta Polsek SU II Palembang, AKP A Wahap ditemui dilokasi menuturkan bahwa peristiwa kebakaran ini belum diketahui secara pasti. Namun begitu, dugaan sementara berasal dari arus pendek listrik.
Satu rumah yang kebakaran berhasil dipadamkan satu jam kemudian dibantu 7 unit mobil pemadam kebakaran.
"Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini. Namun korban pemilik rumah Eko Saputra mendapatkan perawatan medis di rumah sakit. Sedangkan istrinya Darma serta tiga anaknya sementara ini dibawa ke kediaman RT setempat," jelasnya.
BACA JUGA:Gegara Gas Melon Meledak, Bedeng 5 Pintu di Sekip Ujung Hangus Terbakar, Pasutri Penghuni Terluka
Sementara, Camat SU II Palembang, Arya Arjana juga langsung meninjau lokasi kejadian.
Ia turut berbelasungkawa terhadap musibah kebakaran yang menimpa warganya.
"Kami dari Pemerintah Kota Palembang insyaallah akan memberikan sedikit bantuan," katanya singkat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: