Pengacara Terkenal Sebut Willie Salim Diduga ‘Menciptakan’ Bukan Memberi Kesempatan Rendang Mentahnya Hilang

Pengacara Terkenal Sebut Willie Salim Diduga ‘Menciptakan’ Bukan Memberi Kesempatan Rendang Mentahnya Hilang

Pengacara terkenal sebut Willie Salim diduga ‘menciptakan’ bukan memberi kesempatan rendang mentahnya hilang. foto: Herwanto Nurmasyah.--

SUMEKS.CO - Pengacara terkenal ini sebut Willie Salim diduga ‘menciptakan’, bukan memberi kesempatan rendang mentahnya hilang.

“Willie, Willie kau ni bikin malu wong Palembang bae,” sebut Advokat Herwanto Nurmansyah mengawali videonya, Selasa, 25 Maret 2025.

Pengacara asal Palembang ini menilai apa yang diucapkan tokoh masyarakat Palembang Helmy Yahya masih terlalu halus. 

Kalau Bang Helmy Yahya masih sangat santun dengan mencontohkan dulu ada acara di RCTI dengan tokohnya Bang Napi, dimana jargonnya mengatakan "Kejahatan itu bukan hanya karena niat tapi juga karena adanya kesempatan".

BACA JUGA:Kontroversi Konten Daging Rendang Willie Salim Meluas, Ratusan Konten Kreator Palembang Siap Lapor ke Polisi

BACA JUGA:Hilang Respect Auto Unfollow, Netizen di Palembang 'be CK' Kembalikan Duit Rendang Willie Salim 

Jadi Bung Helmy Yahya menilai Willie Salim ini memberikan kesempatan karena dia meninggalkan masakan rendangnya sehingga terjadilah peristiwa rendangnya hilang.

“Kalau saya agak sedikit keraslah ya, saya bukannya menilai Willie Salim ini memberikan kesempatan, tapi justru dia diduga menciptakan kesempatan itu, dia sengaja membuat konten menciptakan agar peristiwa apa yang dia kehendaki itu terjadi,” tegasnya.

Jadi menurut Herwanto Nurmansyah, sudah tepat dan pantas Willie Salim ini dilaporkan ke pihak kepolisian agar mempertangungjawabkan kontennya.

“Yang saya duga juga cukup kuat, bahwa konten itu sengaja diciptakan agar peristiwa hilangnya rendang itu terjadi,” urainya.

BACA JUGA:Willie Salim Diminta Stop Buat Konten Pembodohan Masyarakat, Korbankan Wong Cilik Biar Dapat Duit Banyak!

BACA JUGA:Makjleb, Willie Salim Kalau Mau Masak Besar Tiru Bobon, Kerja Pakai Hati Tidak Sekadar Tuang-tuang Daging!

Herwanto Nurmansyah mendukung langkah-langkah yang dilakukan rekan pengacara di Palembang melaporkan Willie Salim.

“Agar tidak terjadi atau terulang kembali konten-kontan yang tidak berguna, dan konten-konten yang bisa menjatuhkan harga diri, bisa mengecap suatu daerah itu menjadi tidak baik”.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait