Arus Mudik Mulai Terjadi di Ruas Tol Kayuagung-Palembang H-7, Kendaraan Plat Luar Mendominasi

Arus Mudik Mulai Terjadi di Ruas Tol Kayuagung-Palembang H-7, Kendaraan Plat Luar Mendominasi

Arus mudik mulai terjadi di Ruas Tol Kayuagung-Palembang H-7, kendaraan plat luar mendominasi. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Hari Raya Idulfitri 1446 Hijiriah masih satu pekan lagi, sejumlah masyarakat telah melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman. 

Seperti pada H-7 Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, arus mudik sudah mulai terjadi khususnya pemudik yang melintas du ruas tol Kayuagung-Palembang. 

"Iya, arus mudik yang melintas ruas tol sudah mulai terjadi sejak kemarin. Pengendara atau pemudik yang melintas didominasi plat luar," kata Manager Operasional PT Waskita Sriwijaya Tol, Sabdo Hari Mukti. 

Dijelaskan Sabdo, pemudik yang melintas di ruas tol mulai kemarin lalu lintasnya mulai ramai. Terutama kendaraan yang melintas dari Kayuagung menuju Palembang. 

BACA JUGA:DISKON Tol Lebaran, Simak Jadwal dan Ruas Tol Trans Sumatera yang Turun Harga

BACA JUGA:H-9 Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, 99.053 Kendaraan Melintas di Jalan Tol Trans Sumatera

"Pantauan kita kendaraan yang melintas mulai kemarin sudah didominasi plat-plat dari luar Sumater Selatan," jelasnya, kepada SUMEKS.CO, Senin 24 Maret 2025.

Sabdo mengungkapkan, arus mudik biasa mulai terjadi di H-7 dan libur sekolah telah dimulai sehingga sejumlah masyarakat mulai melakukan perjalanan mudik. 

Arus mudik terus akan ramai hingga mendekati Hari Raya Idulfitri nanti dan ribuan kendaraan melintas di ruas tol Kayuagung-Palembang ataupun sebaliknya. 

Sabdo mengatakan, mulai Senin 24 Maret 2025 dan besok, pihaknya di Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah tahun ini memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen kepada pengendara yang melintas. 

BACA JUGA:SIMAK, Line Up Timnas Indonesia Ideal Bisa Kalahkan Bahrain Versi Netizen, Tolong Didengar Patrick Kluivert!

BACA JUGA:SIMAK, Line Up Timnas Indonesia Ideal Bisa Kalahkan Bahrain Versi Netizen, Tolong Didengar Patrick Kluivert!

BACA JUGA:Mulai Besok, 3 Ruas Tol Trans Sumatera Difungsionalkan, Hanya Bisa Dilalui 8 Jam Saja untuk Kendaraan Tertentu

Pemberlakuan diskon tarif tol ini pada arus mudik. Lalu diskon tarif tol di arus balik mulai 3-5 April 2025 dan 8-10 April 2025. Ini berlaku untuk sejumlah golongan kendaraan. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait