Sinergi Lawan Narkoba! Kakanwil Kemenkumham Babel Hadiri Forum P4GN di Kantor Gubernur

Sinergi Lawan Narkoba! Kakanwil Kemenkumham Babel Hadiri Forum P4GN di Kantor Gubernur

Kakanwil Kemenkumham Babel, Harun Sulianto, bersama pejabat tinggi menghadiri Forum P4GN di Kantor Gubernur Bangka Belitung untuk memperkuat sinergi dalam pemberantasan narkoba, Rabu 5 Maret 2025.--

SUMEKS.CO - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkum) Kepulauan Bangka Belitung, Harun Sulianto, menghadiri kegiatan Forum Komunikasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang digelar di Ruang Pasir Padi, Kantor Gubernur Bangka Belitung, Rabu 5 Maret 2025.

Kegiatan ini diinisiasi sebagai bentuk sinergi antar lembaga dalam upaya menciptakan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang bersih dari narkoba.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat (Pj.) Gubernur Bangka Belitung, Sugito, menegaskan bahwa Forum P4GN merupakan wujud nyata kolaborasi lintas sektor dalam menangani permasalahan narkotika di wilayah tersebut.

Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjadikan Bangka Belitung sebagai daerah yang "Bersinar" (Bersih dari Narkoba).

BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Babel Serahkan Sertifikat Hak Cipta kepada Mahasiswa Universitas Pertiba

BACA JUGA:Sinergi Kuat antara Kemenkumham Babel dan Pemkab Belitung, Audiensi untuk Perkuat Hukum dan Ekonomi Daerah

“Kita harus menciptakan generasi muda yang bebas dari narkoba serta memiliki akses pendidikan yang baik. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk melindungi masa depan mereka,” ujar Sugito.

Lebih lanjut, Sugito juga menekankan pentingnya peran seluruh aparat pemerintahan, penegak hukum, serta media dalam menyebarluaskan informasi positif terkait pencegahan dan pemberantasan peredaran gelap narkoba.

Dengan penyebaran informasi yang masif, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya narkoba semakin meningkat.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI), Komjen Pol Martinus Hukom, menegaskan bahwa pemberantasan peredaran gelap narkoba merupakan bagian dari Asta Cita Presiden.

BACA JUGA:Kanwil Kemenkumham Babel Dukung Pagelaran Budaya 'Titang Tue Doa Sekampung' di Desa Bintet

BACA JUGA:Kemenkumham Babel Lantik Tiga Pejabat PPNS, Perkuat Penegakan Hukum di Bangka Belitung

Ia menjelaskan bahwa Indonesia, yang berdekatan dengan Golden Triangle—salah satu sentra utama produsen narkotika internasional—memiliki tingkat kerentanan tinggi terhadap peredaran narkoba.

“Narkoba adalah kejahatan kemanusiaan yang merusak peradaban. Kita harus bersikap represif terhadap sindikat pengedar, tetapi tetap humanis terhadap para penyalahguna dengan memberikan rehabilitasi,” tegas Komjen Pol Martinus Hukom.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait