Peringati HUT ke-50, DPC IWAPI Ogan Ilir Bagikan Makan Siang Bergizi di TK Pembina Tanjung Batu

Peringati HUT ke-50, DPC IWAPI Ogan Ilir Bagikan Makan Siang Bergizi di TK Pembina Tanjung Batu

Pembagian paket makan siang bergizi dari DPC IWAPI Kabupaten Ogan Ilir, di TK Pembina Tanjung Batu, Senin, 10 Februari 2025.--

Peringati HUT ke-50, DPC IWAPI Ogan Ilir Bagikan Makan Siang Bergizi di TK Pembina Tanjung Batu

 

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Sedikitnya 130 paket makanan bergizi, dibagikan secara gratis oleh Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kabupaten Ogan Ilir

Pembagian 130 makan siang bergizi gratis ini, dibagikan DPC IWAPI Kabupaten Ogan Ilir kepada anak-anak TK Pembina Tanjung Batu Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir. 

Ketua DPC IWAPI Kabupaten Ogan Ilir, Hj Sundari Kosasih mengatakan, pembagian paket makan siang bergizi ini dalam rangka memperingati HUT ke-50 IWAPI

"Kegiatan ini dalam rangka mendukung program makan siang bergizi Presiden Prabowo Subianto," ungkapnya, Senin, 10 Februari 2025.

BACA JUGA:Polres Ogan Ilir Bagikan 100 Porsi Makanan ke Murid SDN 09 Indralaya Utara, Dukung Program Makan Siang Bergizi

BACA JUGA:APJI OKI Gelar Makan Siang Bergizi di SD Negeri 1 Muara Baru dan SDN 17 Kayuagung

Menurut Sundari, pemberian paket makan siang bergizi ini berasal dari dana DPC IWAPI Kabupaten Ogan Ilir. Dana yang didapat ini merupakan iuran bulanan di DPC IWAPI Kabupaten Ogan Ilir. 

"Kita kan punya iuran setiap bulannya, nah ini kita gunakan sebagian kecil untuk kegiatan pembagian makan siang bergizi hari ini," katanya lagi. 


Anak-anak TK Pembina Tanjung Batu antusias mendapatkan paket makan siang bergizi. --

Sundari juga menyebut, pembagian makan siang bergizi kepada anak-anak TK Pembina Tanjung Batu ini, sebagai bentuk kontribusi nyata untuk mendukung program pemerintah. 

"Kegiatan ini serentak dilakukan di seluruh Indonesia bahkan ada juga di Malaysia, baik secara hybrid maupun live," jelasnya. 

BACA JUGA:Giliran SD Negeri 1 Desa Karang Agung Jejawi OKI Diberikan Makan Siang Bergizi dari Polsek Jejawi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: