KPU Banyuasin Lakukan Monev Percetakan Surat Suara dan Alat Bantu Tunanetra untuk Pemilu 2024
Ketua KPU Kabupaten Banyuasin bersama tim melakukan monitoring dan evaluasi terhadap proses percetakan surat suara serta alat bantu tunanetra, memastikan persiapan logistik Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2024 berjalan lancar dan inklusif bagi semua pem--
Selain itu, pihak Polres Banyuasin turut mengawasi kegiatan ini untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses percetakan serta distribusi surat suara dan alat bantu pemilih tunanetra.
Ketua KPU Kabupaten Banyuasin, dalam keterangannya, menyampaikan bahwa kegiatan monitoring dan evaluasi ini merupakan bagian dari upaya KPU untuk memastikan pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati 2024 berjalan dengan baik, aman, dan demokratis.
BACA JUGA:Pastikan Hak Pilih Narapidana, KPU Banyuasin Dirikan 4 TPS Khusus di Lapas
BACA JUGA:KPU Banyuasin Dirikan 2 TPS Di Tegal Binangun, Ini Tujuannya
"Kami ingin setiap pemilih di Kabupaten Banyuasin, tanpa terkecuali, mendapatkan fasilitas yang memadai untuk menyalurkan hak pilih mereka," ujar Ketua KPU.
Kegiatan monev ini diharapkan dapat menjadi langkah positif untuk menyukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin 2024, dengan menjamin kualitas logistik pemilu yang memenuhi standar dan aksesibilitas bagi semua pemilih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: