Peringatan Dini BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang di Wilayah Indonesia Hari Ini

Peringatan Dini BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang di  Wilayah Indonesia Hari  Ini

Prediksi BMKG tentang cuaca di sejumlah provinsi di Indonesia hari ini 18 November 2024--

Peringatan Dini BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Petir dan Angin Kencang di Sejumlah Wilayah Indonesia pada 18 November 2024

Palembang, sumeks.co- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) kembali mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan akan melanda sejumlah wilayah di Indonesia pada Senin, 18 November 2024.

 Berdasarkan hasil pemantauan dan analisis cuaca, BMKG memperingatkan adanya potensi hujan lebat disertai kilat atau petir serta angin kencang di beberapa provinsi di Indonesia.

Cuaca ekstrem ini diprediksi dapat berpotensi menimbulkan dampak buruk, termasuk banjir, tanah longsor, hingga pohon tumbang. 

Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama di wilayah yang telah disebutkan dalam peringatan dini ini.

BACA JUGA:Waspada, BMKG: Hujan Ringan Sampai Hujan Petir Warnai Cuaca Palembang Hari Ini 18 November 2024

BACA JUGA:Cek, Begini Prakiraan Cuaca Palembang dan Peringatan Dini BMKG di Wilayah Sumatera pada 17 November 2024

Provinsi-Provinsi yang Terdampak

Berikut ini adalah wilayah-wilayah yang diprediksi mengalami cuaca ekstrem pada hari ini, 18 November 2024:

Sumatera Selatan (Sumsel)

Waspada hujan lebat disertai petir dan angin kencang di wilayah: Kabupaten Ogan Komering Ulu, Ogan Komering Ulu Selatan, dan Ogan Komering Ulu Timur.

Potensi bencana: Banjir dan tanah longsor di area perbukitan.

Bengkulu

Kabupaten yang terdampak antara lain:  Bengkulu Selatan, Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, Kaur, Kepahiang, Lebong, Mukomuko, Rejang Lebong, Seluma, dan Kota Bengkulu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: