Garmin Lily 2 Active Resmi Hadir di Indonesia, Perpaduan Gaya dan Teknologi untuk Wanita Modern

Garmin Lily 2 Active Resmi Hadir di Indonesia, Perpaduan Gaya dan Teknologi untuk Wanita Modern

Garmin Lily 2 Active, smart jewelry yang memadukan gaya elegan dan teknologi canggih untuk wanita modern.--

BACA JUGA:Garmin Fenix 8 Series Resmi Diluncurkan: Smartwatch Premium dengan Fitur ECG dan Daya Tahan Baterai Luar Biasa

BACA JUGA:Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Hadir dengan Daya Baterai Tahan Lama serta Fitur Kesehatan Canggih

Lily 2 Active juga hadir dengan fitur pelacakan kesehatan wanita yang memungkinkan pengguna memantau siklus menstruasi, kehamilan, dan mendapatkan saran seputar nutrisi dan olahraga.

Bagi pengguna yang ingin mengelola stres, tersedia aktivitas meditasi dan teknik pernapasan yang dapat membantu mereka menjaga keseimbangan emosi.

Kompatibel dengan iOS dan Android

Garmin Lily 2 Active dapat terhubung dengan perangkat iOS dan Android, memungkinkan pengguna untuk menerima notifikasi pesan teks, email, dan panggilan langsung di jam tangan mereka.

Untuk menambah keamanan, Lily 2 Active juga dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti Assistance dan Incident Detection.

BACA JUGA:Apple Watch Series 10, Smartwatch dengan Bodi Mantap dan Fitur Canggih Saat Ini

BACA JUGA:MENDING MANA? Google Pixel Watch 3 Vs Google Pixel Watch 2, Smartwatch Luar Biasa Saat Ini

Kedua fitur ini memungkinkan perangkat mengirim pesan darurat dengan lokasi langsung kepada kontak yang telah dipilih, jika jam tangan mendeteksi insiden saat pengguna beraktivitas di luar ruangan.

Fitur-fitur ini memastikan Lily 2 Active bukan hanya alat kebugaran, tetapi juga perangkat keamanan yang menjaga keselamatan pengguna dalam setiap aktivitasnya.

Harga dan Ketersediaan Lily 2 Active di Indonesia

Smart jewelry Lily 2 Active kini sudah tersedia di Garmin Brand Stores wilayah Jabodetabek serta Garmin Official Stores di berbagai platform e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, dan Eraspace.

Bagi pelanggan di luar Jabodetabek, Lily 2 Active akan mulai tersedia pada 5 November 2024 di Garmin Brand Stores kota-kota lain. Garmin menawarkan Lily 2 Active dengan harga Rp 5,299,000, sementara untuk varian warna Jasper Green baru akan tersedia mulai Desember.

BACA JUGA:Google Pixel Watch 3 Vs Apple Watch Series 10, Mana Smartwatch yang Terbaik?

BACA JUGA:Adu Smartwatch 1 Jutaan: Redmi Watch 4 vs Huawei Watch Fit 3, Mana yang Lebih Unggul?

Dengan kehadiran Lily 2 Active, Garmin memberikan solusi gaya hidup sehat yang tidak hanya memperhatikan fungsionalitas, tetapi juga estetika.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: