Spektakuler! UHU Indonesia Lomba Menempel dan Mewarnai Ceria 2024/2025 se Indonesia

Spektakuler! UHU Indonesia  Lomba Menempel dan Mewarnai Ceria 2024/2025 se Indonesia

TK Khalifah dan UHU menggelar even spektakuler mewarnai dan menempel di PTC Mall Palembang-foto: dok-

SUMEKS.CO - UHU Indonesia mengadakan Lomba Menempel dan Mewarnai Ceria 2024/2025, di 27 kota besar di Indonesia.

Christian Herawan Product Manager UHU Indonesia menjelaskan, lomba ini berlangsung pada 21 September-April 2025 mendatang.

"Kegiatan membuat karya seni memiliki manfaat yang sangat baik bagi perkembangan kreatifitas anak," kata Christian.

Dijelaskan Chistian, kreatifitas merupakan bagian dari aktivitas otak kanan yang bersifat imajinasi, intuisi, dan cenderung tidak sistematik.

BACA JUGA:Spoiler Film Joker Folie à Deux, Penuh dengan Simbolisme dan Makna Tersembunyi

BACA JUGA:Prestasi Membanggakan, Embun Dempo Juara 2 Lomba Mewarnai di Liga WPFL 2024

Dengan membuat karya seni, bagian otak kanan seorang anak dapat terasah dengan lebih baik.

Sehingga, hal ini bisa lebih kreatif karena mampu mengkespresikan secara bebas membuat suatu kreasi sesuai dengan keinginannya.

"Salah satu kegiatan membuat karya seni yang dimaksud yaitu membuat prakarya (craft) maupun mewarnai," kata Chrisytian. 

Christian mengungkapkan, lomba menempel dan mewarnai ceria akan melibatkan peserta dan orang tua.

BACA JUGA:Kembangkan Kreasi dan Imajenasi Bakat Anak, RSIA KIM Gelar Lomba Mewarnai

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gelar Lomba Mewarnai Untuk Anak-anak 

Nantinya kata Christian, para peserta ditantang membuat craft sekaligus mewarnai menggunakan produk UHU all purpose. 

Sementara itu, peserta lomba menempel dan mewarnai ceria terbagi menjadi dua kategori tingkatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: