5 Mahasiswa Bina Darma Raih Prestasi di Lomba Poster HUT RI ke-79 Inovator Center
Para pemenang Lomba Poster HUT RI ke-79 berfoto bersama panitia dan pengurus Inovator Center Universitas Bina Darma.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Dalam rangka memperingati Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Inovator Center di bawah naungan Direktorat Inovasi dan Inkubator Bisnis (DIIB) Universitas Bina Darma mengadakan Lomba Poster khusus untuk Mahasiswa Universitas Bina Darma.
Kegiatan ini menjadi salah satu ajang untuk menyalurkan kreativitas dan semangat inovasi mahasiswa dalam memaknai hari kemerdekaan.
Ketua Pelaksana Lomba Poster Inovator Center 2024, Dewa Rizki Rahmat Julianto, menjelaskan bahwa lomba tersebut mengangkat tema yang relevan dengan perayaan HUT RI ke-79.
“Lomba Poster Inovator Center 2024 yang bertemakan Memperingati HUT RI ke-79 diadakan oleh Tim Inovator Center dengan tujuan untuk menggali kemampuan serta semangat berkompetisi Mahasiswa Universitas Bina Darma,” ujar Dewa dalam sambutannya.
BACA JUGA:Beli Sekarang, Ini 5 Alasan POCO F6 Layak Dimiliki: Kamera Berkualitas dan Perfoma Tangguh
Proses pengumuman pemenang dilaksanakan secara langsung pada tanggal 5 September 2024 di Smart Class Gedung Prof. Bochari Rachman 1, Universitas Bina Darma.
Acara ini dihadiri oleh para mahasiswa, tim penyelenggara, dan pengurus Inovator Center. Pengumuman dilakukan oleh tim yang terdiri dari Dewa Rizki Rahmat Julianto dan Malvin Aldeno, didampingi oleh Pembina dan Pengurus Inovator Center.
Dewa Rizki Rahmat Julianto, Ketua Pelaksana Lomba Poster, memberikan penghargaan kepada salah satu pemenang.--
Adapun para pemenang Lomba Poster Inovator Center 2024 adalah sebagai berikut:
- Juara 1: Afifah Afrah Amatullah (S1 Psikologi)
- Juara 2: Elda Yostina (D3 Manajemen Informatika)
- Juara 3: Saripudin Sujiwo (S1 Teknik Informatika)
- Favorit: Masayu Siti Fatimah (D3 Manajemen Informatika)
- Favorit: M. Dava Restu Ramandha (S1 Ilmu Komunikasi)
BACA JUGA:Realme 13 Pro+ 5G, Smartphone dengan Kamera Sony Ultra Jernih
BACA JUGA:Ratusan Pelajar SMA dan SMP di Ogan Ilir, Antusias Ikuti Lomba PMR di SMAN 1 Indralaya Utara
Karya para pemenang ini mendapatkan apresiasi tinggi dari panitia dan akan dipublikasikan di media sosial resmi Inovator Center.
“Poster yang telah menjadi Pemenang Lomba Poster Inovator Center 2024 dapat dilihat pada Instagram @inovator.center,” tambah Dewa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: