Polisi Bekuk Remaja Pelaku Pencurian di Sekolah Mesuji Makmur OKI, Begini Modusnya

Polisi Bekuk Remaja Pelaku Pencurian di Sekolah Mesuji Makmur OKI, Begini Modusnya

Pencuri di Sekolah Mesuji Makmur OKI diamankan. Foto : Dokumen/Sumeks.Co--

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Seorang remaja berinsiail MF (20) akhirnya diamankan oleh Polsek Mesuji Makmur. Pasalnya yang bersangkutan telah melakukan tindak pidana pencurian dengan pemberatan. 

Dimana aksi pelaku di SMP PGRI Pematang Jaya, Dusun 2, Desa Pematang Jaya, Kecamatan Mesuji Makmur, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). 

Aksinya terjadi pada Rabu 25 September 2024 sekira pukul 20.00 WIB. Dalam aksinya pelaku memasuki lingkungan sekolah dengan memanfaatkan celah di pintu gerbang yang rusak.

Diungkapkan Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kapolsek Mesuji Makmur, Iptu Supardjo, pelaku dalam aksinya yang berhasil masuk lingkungan sekolah lalu langsung menuju ruang guru. 

BACA JUGA:Usai Curi Keran Meteran Kini Marak Pencurian Ember Plastik, Warganet: Palembang Darurat Maling

BACA JUGA:Aksi Pencurian Keran Meteran Air PDAM Terekam CCTV, Resahkan Warga Palembang

Kemudian mencongkel gembok dengan cara memutar baut panjang, yang memungkinkan gembok terbuka. 

"Usai berhasil masuk, pelaku mengambil sebuah lampu senter LED dan kunci gembok ruang koperasi," ujar Kapolsek didampingi Kasi Humas, Iptu Hendi Yusrian, Jumat 27 September 2024.

Lanjutnya, pelaku kemudian membuka ruang koperasi dan mengambil beberapa jajanan serta satu set baju olah raga SMP PGRI. 

Setelahnya, sambung Kapolsek, pelaku ini kemudian menyembunyikan barang-barang curiannya di salah satu ruang kelas yang kosong. 

BACA JUGA:Aksi Pencurian Sepeda Motor di Palembang Marak, Warga Resah dan Ketakutan

BACA JUGA:Penyidikan Tewasnya Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Ogan Ilir, Pelaku Amuk Massa Terancam 12 Tahun Penjara

"Rupanya, aksinya diketahui oleh para murid SMP PGRI, lalu langsung menangkap pelaku dan membawanya ke kantor desa," jelas Kapolsek.

Setelah laporan diajukan ke Polsek Mesuji Makmur, pelaku beserta barang bukti segera diamankan oleh anggota. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: