Tak Dipanggil Timnas Pusat, Waktu Terbaik Bagi Ole Romeny dan Ian Maatsen Segera Merapat dengan King Indo

Tak Dipanggil Timnas Pusat, Waktu Terbaik Bagi Ole Romeny dan Ian Maatsen Segera Merapat dengan King Indo

Pemain keturunan Indonesia tak dipanggil timnas pusat ini waktu terbaik bagi Ole Romeny dan Ian Maatsen Segera Merapat ke King Indo --

SUMEKS.CO - Sejumlah pemain keturunan Indonesia seperti Ole Romeny hingga lan Maatsen tak dipanggil ke Timnas Pusat (Belanda), lantas akankah ini waktu yang tepat bagi mereka gabung dengan King Indo?

Seperti diketahui, Timnas Belanda akan melawan Jerman dan Hungaria dalam laga UEFA Nations League 2024/25 pada Oktober 2024 mendatang.

Untuk itu, pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman telah memanggil 26 pemain terbaiknya termasuk pemain keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders.

BACA JUGA:Tim Dayung PON Sumsel Bikin Video Klarifikasi Netizen Jadi Tambah Geram: ‘Kakak Minta Maaf, Kami Yang Sedih’

BACA JUGA:TOP, Tim SSB Farmel Hatta Lolos ke Babak Delapan Besar Piala Gubernur Sumsel U-15


Tak Dipanggil Timnas Pusat, Waktu Terbaik Bagi Ole Romeny dan Ian Maatsen Segera Merapat dengan King Indo--

Namun, ada sejumlah pemain keturunan Indonesia berdarah Belanda lainnya yang tidak dipanggil oleh Ronald Koeman seperti Ian Maatsen.

Selain itu, juga tidak ada nama Kevin Diks, Jayden Oosterwolde, Manhoef, Pascal Struijk, dan Ole Romeny dalam skuad Belanda.

Khusus untuk Ian Maatsen, bek berusia 22 tahun ini pernah dipanggil ke skuad Belanda di Piala Eropa 2024 meski tidak dimainkan sama sekali.

Belakangan ini, perwakilan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) di Indonesia, Oranje Indonesia membuat sebuah unggahan tentang Ian Maatsen.

BACA JUGA:Cari ‘Petaka’ Pelatih Bahrain Pandang Sebelah Mata Timnas Indonesia, Sebut Mereka Pernah Dibantai 10-0

BACA JUGA:Bikin Kaget Media Malaysia Lihat Peningkatan Timnas Indonesia, Tembus 129 Ranking FIFA

Di mana, akun Instagram resmi Oranje Indonesia mengunggah foto Ian Maatsen dan calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers.

"Selamat pagi dunia," tulis Oranje Indonesia dengan foto Ian Maatsen dan Mees Hilgers saat memperkuat Timnas Belanda U-21.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: