Cegah Potensi Gangguan di Gudang Logistik Milik KPU Ogan Ilir, Kapolsek Indralaya Intensifkan Patroli

Cegah Potensi Gangguan di Gudang Logistik Milik KPU Ogan Ilir, Kapolsek Indralaya Intensifkan Patroli

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Bagus Suryo Wibowo, melakukan pengecekan terhadap gudang logistik Pilkada Serentak 2024 milik KPU Kabupaten Ogan Ilir. --

Cegah Potensi Gangguan di Gudang Logistik Milik KPU Ogan Ilir, Kapolsek Indralaya Intensifkan Patroli

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, sudah tiba di Kabupaten Ogan Ilir. 

Logistik untuk Pilkada Serentak 2024 ini, kini ditempatkan di gudang logistik milik KPU Kabupaten Ogan Ilir

Guna memastikan penempatan logistik Pilkada Serentak 2024 dalam kondisi aman, Polsek Indralaya mengintensifkan patroli. 

Seperti yang dilakukan pada Jumat, 20 September 2024, Polsek Indralaya menggelar kegiatan patroli.

BACA JUGA:KPU Ogan Ilir Kembali Gelar Sosialisasi Perpanjangan Masa Pendaftaran Calon Bupati dan Wabup Ogan Ilir

BACA JUGA:Hanya Panca-Ardani, KPU Ogan Ilir Perpanjang Masa Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wabup Selama 3 Hari

Patroli ini dilakukan di kantor dan gudang logistik KPU Kabupaten Ogan Ilir yang berlokasi di Jalan Indralaya-Kayuagung, Kelurahan Indralaya Mulya, Kecamatan Indralaya. 

Patroli dimulai pukul 09.00 WIB, dengan tujuan memastikan keamanan tempat penyimpanan logistik Pilkada Serentak 2024.


Personel Polsek Indralaya lakukan patroli di gudang logistik KPU Kabupaten Ogan Ilir. --

Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Indralaya mengecek secara langsung kondisi gudang yang digunakan untuk menyimpan berbagai perlengkapan logistik Pilkada Serentak 2024. 

Kapolsek Indralaya, AKP Junardi menjelaskan, bahwa gudang dalam kondisi terkunci rapat dan dijaga oleh personel gabungan dari KPU Kabupaten Ogan Ilir dan Polres Ogan Ilir.

BACA JUGA:KPU Ogan Ilir Nyatakan Berkas Persyaratan Pencalonan Panca-Ardani Lengkap untuk Ikuti Pilkada 2024

BACA JUGA:Gunakan Kostum Serba Putih-Hitam, Panca-Ardani Mantap Daftar ke KPU Ogan Ilir

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: