Spesifikasi Infinix Smart 7 HD, Prosesor Handal Untuk Tugas Harian dengan Harga Terjangkau
spesifikasi Infinix Smart 7 HD--
Dengan dukungan RAM 2GB, prosesor ini mampu menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan tanpa mengalami lag yang signifikan.
Ini sangat berguna bagi pengguna yang sering berpindah-pindah antara aplikasi.
Prosesor ini bekerja dengan sistem operasi Android 12 (Go edition), yang dioptimalkan untuk perangkat dengan spesifikasi lebih rendah.
Hal ini memastikan pengalaman pengguna yang mulus dan responsif, meskipun pada perangkat entry-level.
BACA JUGA:Perbandingan Laptop Infinix Inbook X1E dengan Infinix Inbook X1F, Sama Cocoknya untuk Multitasking
BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Infinix yang Sudah Hadir di Indonesia, Harga Mulai Dari Rp2 Jutaan
Salah satu keunggulan utama dari prosesor ini adalah harganya yang terjangkau yaitu Rp.600.000 hingga Rp.889.000.
Meskipun menawarkan kinerja yang cukup baik, perangkat ini tetap berada dalam kisaran harga yang ramah di kantong, menjadikannya pilihan yang baik untuk pengguna dengan anggaran terbatas.
Infinix Smart 7 HD dilengkapi dengan memori internal 64GB dengan 2GB RAM dan Slot microSDXC (dedicated slot) untuk menambah kapasitas penyimpanan.
Kamera belakang Infinix Smart 7 HD beresolusi 8 MP, f/2.0, 0.08 MP (depth sensor), fitur Dual-LED flash, HDR, panorama dan kemampuan merekam video 1080p@30fps.
Sedangkan kamera depan Infinix Smart 7 HD beresolusi 5 MP, f/2.0, fitur LED flash dan kemampuan merekam video 720p@30fps.
Infinix Smart 7 HD dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh, non-removable dengan fitur pengisian daya 10W wired.
Infinix Smart 7 HD mendukung konektivitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 5.0, A2DP, LE, GPS, FM radio dan microUSB 2.0, OTG.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: