Polisi Tangkap 6 Orang Lagi Terlibat Aksi Massa Tewaskan Bos Rental Mobil, Tak Hanya Dari Desa Sumbersoko
Polisi tangkap 6 orang lagi terlibat aksi massa tewaskan bos rental mobil, tak hanya dari Desa Sumbersoko. foto: dok/sumeks.co.--
3 tersangka kasus ini, inisial EN (51), BC (37) dan AG (35), ketiga warga domisili di Desa Sumbersoko. Gelar perkara kasus ini berlangsung di Mapolresta Pati Senin 10 Juni2024.
Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto menjelaskan peran masing-masing tersangka.
Yaitu tersangka inisial EN dan BC memukul, menginjak korban dan AG memukul dan melindas korban menggunakan sepeda motor.
"Peran AG, yakni melindas dengan roda dua mengenai lengan kanan, dada sampai lengan kiri. Kemudian juga memukul korban," ungkap Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto pada Senin, 10 Juni 2024.
Ancaman Teyeng Wakatobi
KONTEN bernada ancaman dari Teyeng Wakatobi viral, tampak dia membuat konten dengan latar mobil rental yang 'hancur gosong’ dibakar massa.
Aksinya membuat konten bernada ancaman bikin warganet resah.
“Tak hajar buat orang yang kurang ajar, Sukolilo bos! Jangan main-main disini,” ancam Teyeng Wakatobi video direpost @arya.soma.aglonem itu.
“Kreekkks”, Teyeng “memainkan” mulutnya dan terdengar suara bernada ‘mengancam’.
Tak disebutkan kapan konten Teyeng Wakatobi ini dibuat, namun aksinya ini langsung jadi bulan-bulanan warganet.
Netizen mengetahui kalau latar video Teyeng Wakatobi itu adalah mobil rental milik owner rental yang dikeroyok massa hingga tewas di Desa Sukolelo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: